7 Kesalahan yang Wajib Dihindari saat Networking

Membangun koneksi merupakan salah satu kunci kesuksesan dalam berkarir. Koneksi yang luas dan tepat akan membantu kamu bisa lebih mudah mendapatkan banyak kesempatan. Bukan hanya itu saja, kamu juga akan memiliki peluang untuk selalu mengembangkan diri menjadi lebih baik lagi kedepannya. 

Namun pada kenyataannya, tidak sedikit juga orang yang akhirnya gagal dalam membangun networking ini. Kondisi ini bisa disebabkan oleh banyak hal, termasuk beberapa kesalahan yang pada dasarnya tidak perlu dilakukan. 

Simak beberapa kesalahan berikut ini, yang wajib dihindari ketika membangun networking:

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!  

1. Memulai setelah butuh

loader

Pada dasarnya networking memang perlu dibangun sedini mungkin, bahkan sebelum menekuni karir profesional. Namun di dalam prakteknya, sebagian orang justru tidak melakukan hal ini. 

Alih-alih membangun networking sejak awal, mereka justru baru berencana melakukan ini setelah benar-benar membutuhkan pekerjaan atau karir yang baru. Kondisi ini tentu tidak akan memberikan koneksi yang maksimal, sebab hanya dibangun berdasarkan kebutuhan saja. 

Jika ingin membangun koneksi, maka mulai hal tersebut berdasarkan nilai, minat, serta tujuan yang tepat, dan bukan hanya karena kebutuhan semata. 

2. Melakukan kesalahan dalam koneksi online

Koneksi online tentu sudah tidak asing lagi, di mana kamu bisa bertemu dan berhubungan dengan lebih banyak orang dengan mudah. Namun hal ini kerap menjadi tidak berjalan lancar dan sesuai harapan, di mana kamu justru melakukan komunikasi yang tidak tepat sejak awal. 

Misalnya, ketika terhubung dengan salah satu koneksi kamu secara online melalui fitur pesan pribadi, maka kamu tentu tidak bisa langsung mengajukan berbagai pertanyaan atau hal yang membingungkannya. Kamu perlu memperkenalkan diri dan menyampaikan maksud kamu terlebih dahulu, sebelum akhirnya melanjutkan permintaan koneksi tersebut.

Baca Juga: Biar Kinerja Tetap Bagus, Ini 5 Tips Bekerja Nyaman dan Produktif dari Rumah

3. Tidak membangun koneksi dengan yang setara

loader

Terkoneksi dengan seorang mentor tentu menjadi pilihan banyak orang, sebab ini dianggap positif. kamu bisa mendapatkan banyak ilmu dan juga hal baru yang menarik minat. Namun bukan berarti harus mengabaikan koneksi dengan mereka yang setara dengan kamu. 

kamu tetap perlu membangun koneksi dengan orang yang sama levelnya seperti ini, sebab koneksi seperti ini juga bisa membantu untuk bertukar pikiran dan menemukan banyak solusi tentang dunia kerja itu sendiri.

4. Terlalu banyak permintaan

Sudah menjalin koneksi yang cukup baik, namun kamu selalu memiliki banyak permintaan. Sikap seperti ini merupakan kesalahan yang tidak perlu dilakukan. Bukan hanya kamu saja, koneksi kamu juga tentu memiliki kesibukan dan akan kerepotan dengan berbagai permintaan yang kamu ajukan. 

Dalam kondisi tertentu, koneksi kamu mungkin saja memaklumi hal seperti ini. Namun hal ini tentu tidak akan bisa berlangsung terus-menerus. Pastikan kamu memahami batasan dan apa saja yang wajar untuk ditanyakan kepada koneksi kamu, agar kamu tidak sampai merepotkannya.

5. Tidak memiliki persiapan

loader

Memulai obrolan dengan orang baru memang tidak selalu mudah, kamu bisa saja merasa canggung atau bahkan sedikit gugup. Kondisi ini bisa membuat kamu kewalahan untuk membangun koneksi dengan lancar. 

Jika ingin terhubung dengan baik kepada koneksi kamu, maka pastikan kamu mengecek terlebih dahulu profilnya dengan cermat. Kamu perlu memahami beberapa informasi tentang dirinya, agar lebih mudah untuk membangun komunikasi yang nyaman. 

6. Berhenti dan tak lagi terkoneksi

Mengabaikan koneksi setelah mendapatkan bantuan merupakan kesalahan yang terbilang fatal. kamu bahkan bisa saja dianggap tidak sopan, sebab pergi begitu saja setelah mendapatkan informasi atau bahkan bantuan dari koneksi kamu tersebut. 

Setelah terhubung dan pernah dibantu, sebaiknya kamu tetap menjaga komunikasi dengan baik kedepannya. kamu bisa saling menyapa, bertukar informasi atau bahkan saling bertukar ide terkait pekerjaan. 

Bagaimanapun juga, kamu tentu tidak ingin didatangi hanya ketika seseorang butuh saja, bukan? 

Baca Juga: 6 Perbedaan Signifikan Antara Workaholic dan Pemalas

7. Tidak memperkokoh koneksi yang sudah ada

loader

Membangun koneksi yang baru memang sangat perlu, agar bisa berkembang lebih baik lagi kedepannya. Namun hal ini tidak bisa menjadi alasan bagi kamu untuk melupakan koneksi yang terdahulu. 

kamu tetap perlu terhubung dengan mereka, sehingga koneksi kamu bisa semakin luas dan memberikan banyak manfaat. Kamu akan memiliki lebih banyak informasi dan juga keterikatan dengan orang-orang yang tepat, tentunya yang bisa membantu kamu lebih berkembang ke depannya. 

Bangun Networking dengan Cara yang Tepat

Bagi yang ingin membangun karir dengan sukses, memiliki networking yang tepat tentu menjadi kebutuhan tersendiri. Hal ini tidak akan sulit, jika membiasakan diri untuk mulai membangun koneksi ini sejak dini. 

Hindari berbagai kesalahan dalam membangun networking ini, agar benar-benar terhubung dalam koneksi yang tepat dan bisa membantu kamu sukses dalam berkarir.

Baca Juga: Menjadi "Kutu Loncat" Ternyata Juga Ada Untungnya, Apa Saja?