AirAsia Unlimited Pass, Terbang Sepuasnya Keliling Indonesia Cuma Rp 1,5 Juta
Sejak Covid-19 mewabah, industri penerbangan di seluruh dunia terpukul, termasuk di Indonesia. Hampir semua orang takut bepergian jauh, apalagi dengan pesawat.
Pantas saja kalau banyak maskapai babak belur. Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) tak terbendung karena pendapatan nihil.
Tetapi kini perlahan mulai bangkit. Sejumlah destinasi wisata, khususnya di Tanah Air sudah dibuka. Masyarakat juga jenuh di rumah aja. Rindu traveling.
Jumlah penumpang pesawat mulai naik. Didukung harga tiket yang murah karena airport tax dihapus untuk 13 bandara. Maskapai pun ada yang gencar menawarkan promo.
Salah satunya AirAsia. Punya program khusus, yakni AirAsia Unlimited Pass. Bisa terbang keliling Indonesia sepuasnya selama 6 bulan cuma Rp 1,5 juta.
Penasaran? Simak penjelasannya berikut ini, seperti dirangkum Cermati.com dari laman resmi AirAsia.
Baca Juga: Liburan Murah di Tengah Pandemi, Harga Tiket Pesawat Turun. Cek 13 Bandara Domestik Ini
Apa Itu AirAsia Unlimited Pass?
AirAsia Unlimited Pass adalah sebuah produk terbaru yang memungkinkan kamu terbang tanpa batas keliling Indonesia dengan AirAsia selama 6 bulan hanya dengan satu kali pembelian pass.
- Dengan memiliki unlimited pass ini, kamu dapat membeli tiket pesawat tanpa dikenai tarif dasar
- Gratis bagasi 15 Kg per penerbangan domestik
- Kamu hanya perlu membayar airport tax, Iuran Wajib Jasa Raharja (IWJR), produk tambahan, seperti tambah bagasi, pilih kursi, makanan pra-pesan, atau biaya lainnya pada saat pemesanan/pembelian tiket.
Untuk airport tax, gratis di 13 bandara hingga 31 Desember 2020. Daftar 13 bandara tersebut antara lain, Bandara Hang Nadim Batam, Bandara Blimbing Sari Banyuwangi, Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, Bandara Kualanamu Medan.
Selain itu, Bandara Kpmodo Labuan Bajo, Bandara Lombok Praya, Bandara Sam Ratulangi Manado, Bandara Ahmad Yani Semarang, Bandara Kulon Progo Yogyakarta, Bandara Silangit, Bandara Halim Perdanakusuma, dan Bandara Adi Sutjipto Yogyakarta.
AirAsia Unlimited Pass
|
Cuma Rp 1,5 Juta Bisa Terbang Sepuasnya
Dengan AirAsia Unlimited Pass seharga Rp 1,5 juta per orang, kamu dapat terbang berkali-kali ke seluruh destinasi domestik di Tanah Air dalam jumlah tak terbatas. Tidak berlaku untuk rute internasional.
Daftar rute penerbangan domestik AirAsia:
- Jakarta
- Medan
- Bali
- Lombok
- Surabaya
- Yogyakarta
- Dan rute domestik lainnya.
Periode Pembelian AirAsia Unlimited Pass
Via Website AirAsia
Catat tanggalnya nih, periode pembelian, penukaran, dan penerbangan AirAsia Unlimited Pass.
- Periode pembelian AirAsia Unlimited Pass hingga 15 November 2020 pukul 23.59 WIB
- Periode penukaran sampai dengan 16 Mei 2021
- Periode penerbangan 23 November 2020 hingga 31 Mei 2021 (6 bulan).
Jika memesan atau menukarkan AirAsia Unlimited Pass dengan tiket pesawat hingga periode 31 Desember 2020, kamu tidak perlu membayar airport tax di 13 bandara.
Baca Juga: Batal Liburan, Refund Tiket Pesawat Aja! Ini Cara Refund Tiket Maskapai Biar Gak Rugi
Syarat dan Ketentuan AirAsia Unlimited Pass
Sebelum membeli AirAsia Unlimited Pass, baca dengan cermat syarat dan ketentuan yang berlaku.
1. Setiap AirAsia Unlimited Pass hanya berlaku untuk 1 penumpang dengan 1 akun Member BIG
2. Syarat menjadi Member BIG di Indonesia minimal umur 12 tahun
3. AirAsia Unlimited Pass tidak bisa dijual, ditukar, diberikan, atau ditransfer ke orang lain
4. Pembelian AirAsia Unlimited Pass tidak dapat menggunakan BIG Points
5. Saat membeli Unlimited Pass, pastikan cek detail data diri, seperti nama dan tanggal lahir. Harus sama dengan KTP/paspor karena jika sudah memesan, tidak bisa mengubah nama
6. Penukaran/pemesanan tiket harus dilakukan 14 hari sebelum tanggal keberangkatan
7. Jadwal penerbangan yang tersedia untuk dipesan pemegang AirAsia Unlimited Pass adalah yang ada tanda “DISKON 100%”
8. Harga yang ditampilkan adalah airport tax dan biaya yang dibayar untuk rute tersebut
9. AirAsia Unlimited Pass tidak berlaku pada hari libur umum dan nasional, liburan sekolah, atau peak season.
- 23 Desember 2020 - 4 Januari 2021 (Libur Sekolah/ Natal/ Tahun Baru)
- 11 – 15 Februari 2021 (Tahun Baru Imlek)
- 11 – 15 Maret 2021 (Isra Mi’raj dan Nyepi)
- 1 – 4 April 2021 (Wafat Isa Almasih)
- 6 – 24 Mei 2021 (Idul Fitri).
10. Dapat memesan hingga 2 penerbangan di hari yang sama, namun dari tempat keberangkatan berbeda
11. Diperbolehkan tidak hadir hingga 2 kali untuk penerbangan yang sudah dipesan (misalnya ketinggalan pesawat). Jika lebih dari itu, AirAsia Unlimited Pass kamu dapat dibatalkan pihak AirAsia.
12. Bila kamu tidak menggunakan penerbangan, AirAsia hanya akan mengembalikan biaya atau airport tax yang dibayar
13. Jika AirAsia tidak dapat menerbangkan karena alasan tertentu, AirAsia akan memindahkan ke penerbangan lain tanpa biaya apapun atau mengembalikan biaya (bagasi tambahan, makanan, kursi, dan airport tax).
Cara Membeli AirAsia Unlimited Pass
Pembelian AirAsia Unlimited Pass hanya dapat dibayar dengan kartu debit, kartu kredit, dan internet banking. Selain itu, tidak bisa.
Berikut cara membeli AirAsia Unlimited Pass bagi Member BIG:
- Kunjungi airasia.com/deals atau klik di aplikasi airasia.com ikon ‘Unlimited Deals’
- Masukkan akun Member BIG
- Klik ‘AirAsia Unlimited Pass’
- Baca dan pelajari penawarannya, syarat dan ketentuan, serta FAQ
- Klik ‘Lanjutkan Pembayaran’
- Isi detail pembayaran dan klik ‘Beli Sekarang’
- Pembayaran berhasil.
Cara Menukar AirAsia Unlimited Pass dengan Tiket Pesawat
- Kunjungi www.airasia.com/deals atau aplikasi AirAsia dan klik tab 'Unlimited Deals'
- Masuk ke akun Member BIG
- Klik 'Pembelian Saya' dan lihat ‘AirAsia Unlimited Pass’ (Domestik Indonesia)
- Konfirmasi nama lengkap (hanya setelah penukaran penerbangan pertama)
- Klik ‘Gunakan Sekarang’ untuk menggunakan kode promo unik
- Pilih widget pencarian penerbangan di airasia.com
- Cari destinasi dan tanggal penerbangan yang diinginkan
- Pilih penerbangan bertanda 'Diskon 100%' yang tersedia dengan pass ini
- Lakukan pembayaran untuk biaya penumpang atau add-on untuk menyelesaikan pemesanan
- Selesai.
Cara daftar jadi Member BIG AirAsia
- Buka airasia.com
- Klik Sign Up di pojok kiri atas
- Isi formulir pendaftaran
- Jika sudah diisi semua dengan benar dan lengkap, centang term & condition, lalu klik Sign Up Now
- Pendaftaran selesai dan kamu akan mendapat BIG ID.
Belum Punya Kartu Kredit? Ajukan ke Sini
Kartu kredit memang banyak manfaatnya. Selain buat beli AirAsia Unlimited Pass, juga bisa mendapatkan promo harga tiket pesawat murah, tukar reward point dengan tiket pesawat, dan lainnya.
Jadi kalau belum punya kartu kredit, ajukan di Cermati.com. Sebelum apply, kamu dapat mencari pilihan kartu kredit yang sesuai dengan kebutuhan dan bujet.
Baca Juga: 'Traveller' Wajib Punya Kartu Kredit ini, Kenapa?