Apa yang Boleh dan Pantang Dilakukan setelah Punya Kartu Kredit Pertama? Cari Tahu Disini!
Baru memiliki kartu kredit untuk pertama kalinya, kamu tentu mulai memikirkan banyak hal yang akan kamu lakukan dengan benda tersebut. Membeli sesuatu yang sudah di idamkan sejak lama mungkin saja menjadi rencana. Hal ini wajar, apalagi jika barang yang kamu incar terbilang mahal dan sulit kamu miliki dengan uang tunai.
Namun di dalam prakteknya, penggunaan kartu kredit yang tidak terencana dengan baik merupakan penyebab utama masalah keuangan di kemudian hari. Sebagai pengguna kartu kredit yang baru, kamu wajib memahami hal ini dengan baik sejak awal.
Hindari kesalahan dalam menggunakan kartu kredit, bahkan sejak pertama kali kamu menerima produk keuangan ini di tanganmu. Penting untuk selalu disiplin dalam menggunakan kartu kredit, termasuk ketika membayar tagihannya.
Kamu perlu memiliki aturan yang jelas sejak awal, agar kelak fasilitas keuangan yang satu ini tidak membawamu masuk ke dalam masalah keuangan di masa yang akan datang. Bagaimanapun juga, kamu tentu ingin menggunakan kartu kredit dengan cerdas dan bebas masalah, bukan?
Simak beberapa poin berikut ini, yang boleh dan yang pantang kamu lakukan setelah mendapatkan kartu kredit pertamamu:
Yang Boleh Dilakukan
1. Catat tanggal cetak dan tanggal jatuh tempo
Saat kamu mendapatkan kartu kredit, bank juga akan menentukan tanggal cetak kartu tersebut, berikut dengan tanggal jatuh temponya. Tanggal cetak merupakan tanggal di mana seluruh tagihan kamu dicetak atau dibukukan oleh pihak bank.
Sedangkan tanggal jatuh tempo merupakan batas akhir pembayaran kartu kredit kamu setiap bulannya. Sangat penting untuk mengingat kedua tanggal ini dengan baik, terutama tanggal jatuh tempo. Pastikan kamu mencatat kedua tanggal ini sejak awal, agar kamu mudah melihat dan mengingatnya setiap bulan.
Kamu bisa membuat pengingat di ponselmu atau catatan kamu, agar kamu tidak sampai melewati batas akhir pembayaran kartumu setiap bulannya.
2. Susun anggaran pembelanjaan dengan kartu kredit
Menggunakan kartu kredit untuk berbagai transaksi memang bisa kamu lakukan, apalagi jika kamu memiliki limit yang besar. Namun semua transaksi di kartu kredit ini akan menimbulkan tagihan dan tentunya wajib kamu bayarkan.
Jangan sampai kelak kamu kesulitan untuk melakukan pembayaran tagihan, hanya karena membeli berbagai barang tanpa rencana yang matang. Biasakan untuk membuat anggaran yang tepat terkait penggunaan kartu kredit.
Prioritaskanlah transaksi untuk kebutuhan, bukan keinginan, agar kamu bisa mendapatkan manfaat maksimal dan bebas masalah utang di kemudian hari.
3. Sobek PIN kartu kredit dan hindari transaksi tarik tunai
Jangan lupa untuk segera menyobek lembaran PIN yang dikirimkan oleh pihak bank. Hal ini akan membantumu menghindari berbagai masalah atau bahkan kerugian di masa yang akan datang, jika kartu kredit dan PIN jatuh ke tangan orang lain. Ingat saja PIN kartu kredit dengan baik dan jangan menuliskannya di catatan apapun.
Selain itu, hindari juga transaksi penarikan tunai dengan menggunakan fasilitas keuangan yang satu ini. Kartu kredit bisa menguntungkan, namun tidak jika kamu gunakan untuk tarik tunai. Selain biaya transaksi yang tinggi, tarik tunai juga akan dikenakan bunga yang besar.
Baca Juga: Mau Buat Kartu Kredit Selain di Kantor Cabang Bank? Di Sini Tempatnya
Yang Pantang Dilakukan
1. Membayar semua tagihan melalui kartu kredi
Meski memiliki limit yang memadai, hindari untuk membayarkan seluruh tagihan dengan kartu kredit. Kamu harus melihat dan mempertimbangkan dengan baik apa saja yang akan menguntungkan jika dibayar dengan fasilitas ini.
Beberapa tagihan justru akan lebih baik dibayarkan secara cash atau bahkan melalui layanan autodebet rekening tabungan. Tagihan rutin dan cicilan yang cukup besar merupakan dua hal yang dapat kamu pertimbangkan untuk dibayar melalui kartu kredit.
2. Selalu membawa kartu kredit ke manapun
Kartu kredit merupakan salah satu benda yang penting dan beresiko hilang atau bahkan jatuh ke tangan orang lain, sehingga bisa menimbulkan kerugian dan masalah.
Artinya, sama dengan kartu ATM atau bahkan uang tunai, kartu kredit juga harus kamu perlakukan dengan hati-hati. Jangan membawa benda ini ke manapun, apalagi jika kamu tidak memiliki rencana untuk menggunakannya.
3. Memberitahu dengan orang
Kartu kredit bukan lotre yang kamu menangkan dan memberimu sejumlah hadiah dalam bentuk tunai. Kamu tidak perlu memberitahukan orang-orang jika kamu memiliki fasilitas keuangan ini.
Selain menghindari campur tangan orang lain dalam penggunaan kartumu, sikap ini juga akan membuat kartu kredit lebih aman dan tidak beresiko pindah tangan atau hilang.
Baca Juga: Baru Punya Kartu Kredit? Ini 10 Cara Bijak Menggunakannya Biar Gak Kelabakan
Perlakukan Kartu Kredit dengan Cara yang Bijak
Memiliki kartu kredit untuk pertama kalinya memang akan menyenangkan, apalagi jika kamu punya rencana yang banyak untuk menggunakannya. Namun pastikan kamu sudah memiliki aturan yang jelas dan memahami dengan baik apa saja yang perlu kamu perbuat dengan benda tersebut. Perlakukan dan gunakan kartu kreditmu dengan bijak, agar kamu bisa mendapatkan banyak manfaat.
Baca Juga: Gak Punya Slip Gaji Tapi Mau Buat Kartu Kredit? Begini Caranya