Mandiri Sekuritas - Cara Daftar, Fee Transaksi, dan Cara Jual Beli Saham
Mandiri Sekuritas adalah salah satu perusahaan sekuritas di Indonesia yang sudah terdaftar dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Mandiri Sekuritas juga merupakan anak usaha PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.
Berikut penjelasan tentang Mandiri Sekuritas, sehingga dapat menjadi pertimbangan kamu memilih broker atau sekuritas terbaik untuk investasi saham, reksadana, dan obligasi.
Baca Juga: BNI Sekuritas: Cara Daftar, Cara Jual Beli Saham dan Biayanya
Apa Itu Mandiri Sekuritas?
Mandiri Sekuritas (Foto: Website Mandiri Sekuritas)
Mandiri Sekuritas adalah adalah perusahaan sekuritas dengan izin usaha Penjamin Emisi Efek (underwriter) dan Perantara Pedagang Efek (broker-dealer) dari Bapepam-LK atau yang saat ini Bernama OJK sejak tahun 1992. Kode broker Mandiri Sekuritas adalah CC.
Mandiri Sekuritas juga tercatat sebagai Anggota Bursa Efek Indonesia (BEI). Dulunya, Mandiri Sekuritas Bernama PT Merincorp Securities Indonesia. Kemudian diubah menjadi PT Mandiri Sekuritas pada 31 Juli 2000.
Mandiri Sekuritas merupakan perusahaan efek hasil merger beberapa perusahaan sekuritas di lingkungan Bank Mandiri, yakni Bumi Daya Sekuritas, Exim Securities, dan Merincorp Securities Indonesia.
Layanan bisnis Mandiri Sekuritas atau Mansek, antara lain investment banking, broker ritel, pasar modal, serta Mandiri Sekuritas research. Mandiri Sekuritas memiliki dua anak usaha, yakni Mandiri Manajemen Investasi dan Mandiri Securities Pte. Ltd (Mandiri Securities Singapore)
Mandiri Manajemen Investasi fokus pada kegiatan usaha Manajer Investasi. Sementara Mandiri Securities Singapore memberikan layanan membantu penerbitan obligasi internasional.
Kinerja Mandiri Sekuritas
Mandiri Sekuritas tercatat sebagai salah satu broker aktif berdasarkan total nilai transaksi perdagangan. Bisa dibilang merupakan salah satu sekuritas terbaik di Indonesia.
Berdasarkan data BEI, Mandiri Sekuritas membukukan nilai transaksi sebesar Rp 26,63 triliun. Dengan frekuensi 3,61 juta kali per Februari 2022. Capaian tersebut naik dibanding bulan sebelumnya dengan nilai Rp 24,9 triliun dan 3,52 juta kali.
Mandiri Sekuritas memiliki nilai MKBD (Modal Kerja Bersih Disesuaikan) senilai Rp 756,29 miliar. MKBD dapat menjadi pertimbangan kamu dalam memilih sekuritas atau broker saham.
Jika di bank, besar kecilnya modal inti disebut BUKU, tetapi jika di sekuritas dikenal dengan istilah MKBD. Sekuritas tertinggi memiliki MKBD minimal Rp 250 miliar.
Kelebihan Mandiri Sekuritas
Selain sudah menjangkau pasar Asia, kelebihan Mandiri Sekuritas adalah memiliki platform terintegrasi untuk trading online atau Mandiri Sekuritas Online Trading. Jual beli saham, reksadana, dan obligasi dapat dilakukan di manapun dan kapanpun dari gadget.
Aplikasi Mandiri Sekuritas untuk trading online, yakni MOST (Mandiri Online Securities Trading). Kelebihan MOST Mandiri Sekuritas, antara lain:
- Layanan aman dan dilengkapi dengan metode enkripsi SSL
- Hadir dalam berbagai versi, seperti MOST Mobile, MOST Web, dan MOST Desktop App untuk PC atau laptop.
- Menyajikan informasi pasar modal secara real time
- Gratis biaya training pasar modal untuk pemula dan nasabah
- Layanan riset dan rekomendasi teknikal dan fundamental setiap hari dari pakarnya
- Transaksi reksadana bisa dimulai dengan modal Rp 10 ribu
- Gratis biaya bulanan dan administrasi.
Cara Daftar Mandiri Sekuritas Online
Untuk melakukan trading online di MOST Sekuritas Mandiri, kamu harus buka rekening efek Mandiri Sekuritas terlebih dahulu. Cara daftar Mandiri Sekuritas Online dari tutorial MOST Mandiri Sekuritas:
- Buka halaman most.co.id
- Klik “Daftar Baru”
- Lengkapi semua isian data yang diminta
- Masukkan kode OTP yang sudah dikirim ke nomor HP kamu
- Verifikasi email yang kamu masukkan
- Upload foto KTP dan foto selfie menggunakan KTP kamu
- Pilih nama yang sesuai dengan KTP
- Lengkapi semua isian data, seperti status pernikahan, NPWP, nomor rekening Bank Mandiri
- Upload NPWP
- Lakukan tandatangan digital pada dokumen
- Lengkapi semua data detail pekerjaan kamu
- Lengkapi pernyataan tambahan, beri pernyataan ceklis pada pernyataan yang sesuai dengan kamu
- Jika tidak ada yang sesuai, lewati saja dengan klik “Selanjutnya”
- Selesai buka rekening Mandiri Sekuritas.
Syarat Daftar Mandiri Sekuritas
Syarat buka rekening Mandiri Sekuritas online, yaitu foto KTP, foto selfie dengan KTP, foto NPWP, dan rekening tabungan Bank Mandiri.
Sedangkan untuk syarat daftar Mandiri Sekuritas offline:
Untuk Warga Negara Indonesia (WNI)
- Formulir pembukaan rekening efek Mandiri Sekuritas
- Formulir pembukaan rekening Mandiri Tabungan Bisnis Investor (MTBI)
- Fotokopi KTP/KTM (untuk mahasiswa)
- Fotokopi NPWP
- Fotokopi cover buku tabungan
- Kartu nama
Warga Negara Asing (WNA)
- Formulir pembukaan rekening efek Mandiri Sekuritas
- Formulir pembukaan rekening Mandiri Tabungan Bisnis Investor (MTBI)
- Fotokopi paspor
- Fotokopi KITAS
- Fotokopi NPWP
- Kartu nama
Bila tidak memiliki NPWP, calon nasabah dapat mengisi surat keterangan tidak memiliki NPWP.
Baca Juga: Daftar Saham MNC Group dan Cara Beli di MNC Sekuritas
Produk Mandiri Sekuritas
Produk Mandiri Sekuritas terdiri dari empat macam, yaitu saham, reksadana, syariah, dan obligasi.
1. Saham
Saham adalah bukti kepemilikan suatu individu badan usaha pada sebuah perusahaan terbuka yang sahamnya tercatat dan ditransaksikan di bursa efek. Jika kamu memiliki saham, artinya kamu menjadi pemilik perusahaan tersebut.
Kamu berhak ikut Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang digelar secara berkala dan mendapatkan dividen atau pembagian keuntungan perusahaan.
Cara Beli Saham di Mandiri Sekuritas Online
- Login menggunakan username dan password
- Klik garis tiga horizontal di pojok kanan atas
- Pilih menu order
- Masukkan kembali PIN verifikasi
- Pada menu Order, ada pilihan Buy dan Sell
- Untuk fitur Buy, dapat digunakan nasabah untuk memasukkan pesanan beli
- Pilih kode saham dengan klik tanda Search
- Isi harga beli yang diinginkan pada kolom price
- Isi jumlah beli pada kolom Lot
- Klik
Cara Jual Saham di Mandiri Sekuritas Online
- Untuk fitur Sell, dapat digunakan nasabah untuk memasukkan pesanan jual
- Pilih kode saham dengan klik tanda Search atau kamu bisa memilih dari portofolio yang sudah ada
- Isi harga jual yang diinginkan pada kolom price
- Isi jumlah volume jual pada kolom Lot
- Klik Sell
- Setelah transaksi jual beli berhasil, kamu bisa cek di status Order List.
2. Reksadana
Reksadana adalah suatu wadah yang dipergunakan untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal yang selanjutnya diinvestasikan dalam portofolio efek oleh Manajer Investasi (MI) yang sudah mendapat izin dari OJK.
Cara beli reksadana di Mandiri Sekuritas dengan aplikasi MOST Fund:
- Login menggunapakan username dan password
- Pilih tiga garis horizontal pada pojok kanan atas
- Pilih tab Mutual Fund
- Pilih Subscription
- Masukkan PIN verifikasi
- Pilih produk pada kotak pencarian
- Pilih produk yang diinginkan
- Masukkan jumlah dana investasi pada kolom Subscription Amount
- Klik Submit
- Jika sudah sesuai, klik Menyetujui Syarat dan Ketentuan
- Klik Confirm.
Cara jual reksadana di Mandiri Sekuritas dengan aplikasi MOST Fund:
- Pilih tab Mutual Fund
- Pilih Redemption
- Masukkan PIN verifikasi
- Pilih produk yang ingin dijual pada portofolio kamu
- Masukkan jumlah unit investasi pada kolom Redemption Unit
- Klik Submit
- Jika sudah sesuai, klik Menyetujui Syarat dan Ketentuan
- Klik Confirm.
3. MOST Syariah
MOST Sharia atau MOST Syariah adalah layanan transaksi saham syariah secara online yang memenuhi prinsip syariah di pasar modal. Investasi bebas riba yang sudah tersertifikasi Dewan Syariah Nasional-Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI).
Untuk jual beli saham syariah di MOST Syariah, kamu harus membuka rekening efek syariah terlebih dahulu di MOST Mandiri Sekuritas. Caranya:
- Buka halaman co.id/sharia
- Klik “Daftar Baru”
- Langkah selanjutnya sama dengan cara buka rekening Mandiri Sekuritas di atas.
Cara beli saham syariah di MOST Sharia:
- Login menggunakan user ID dan password akun MOST Sharia
- Masukkan PIN
- Pilih menu Order
- Masukkan PIN verifikasi
- Pilih kode saham dengan klik tanda search
- Isi harga beli yang diinginkan pada kolom price
- Isi jumlah volume beli pada kolom lot
- Klik Buy
- Akan muncul Order Confirm
- Kalau sudah sesuai, klik OK
- Cek pesanan di Order List.
4. Obligasi
Obligasi adalah surat berharga atau surat utang yang diterbitkan pemerintah maupun perusahaan atau korporasi. Biasanya pada dokumen bermaterai ini menyatakan penerbit akan membayar kembali utang pokoknya pada waktu tertentu.
Di aplikasi MOST Mandiri Sekuritas, kamu juga dapat transaksi, seperti membeli obligasi pemerintah maupun obligasi korporasi.
Cara beli obligasi pemerintah di Mandiri Sekuritas:
- Buka halaman most.co.id
- Klik Beli
- Login dengan menggunakan user ID dan password akun MOST
- Untuk pengguna baru, akan muncul tanda seru di bagian Client Registration, lalu klik Client Registration
- Di menu Client Registration akan muncul data yang sudah terisi, lalu isi bagian Province, City, dan Work
- Masukkan PIN
- Klik Submit
- Tunggu maksimal dua hari, dan akan ada email validasi
- Login menggunakan user ID dan password akun MOST
- Klik tombol Order
- Lalu akan muncul dashboard yang sudah terisi datanya
- Masukkan Order Ammount dan PIN
- Klik Submit
- Cek email untuk mengetahui langkah pembayaran melalui bank persepsi dengan menggunakan kode billing e-SBN
- Untuk cek status pemesanan, klik Order Status
- Untuk melihat total kepemilikan SBN/SBSN, klik Portofolio.
Baca Juga: Cara Beli Saham BRI Online, Setoran Awal dan Biayanya
Setoran Awal Mandiri Sekuritas
Setoran awal Mandiri Sekuritas
Setoran awal Mandiri Sekuritas minimal Rp 10 juta untuk nasabah umum dan Rp 5 juta bagi mahasiswa. Sedangkan investasi reksadana bisa dimulai dari modal Rp 10 ribu.
Fee Transaksi Mandiri Sekuritas
Fee transaksi Mandiri Sekuritas atau biaya Mandiri Sekuritas:
- Biaya transaksi beli atau fee beli Mandiri Sekuritas = 0,18%
- Biaya transaksi jual atau fee jual Mandiri Sekuritas = 0,28%
- Penalty charge Mandiri Sekuritas (terlambat melakukan pembayaran) = Kena bunga 36% per tahun. Jadi, per harinya beban penalty charges Mandiri Sekuritas sebesar 0,1%
- Ada margin trading Mandiri Sekuritas dengan limit = 3 x net cash + 2 x nilai portofolio setelah haircut.
Contoh margin trading Mandiri Sekuritas:
Kamu punya dana di akun MOST Mandiri Sekuritas sebesar Rp 20 juta. Limit transaksi yang bisa diperoleh sebesar Rp 60 juta. Kamu bisa pakai limit itu sebesar Rp 10 juta untuk membeli saham senilai Rp 30 juta.
Investasi Sekarang Juga!
Saat ini, aplikasi trading online dari sekuritas semakin menjamur. Kamu dapat dengan mudah investasi dan melakukan transaksi.
Jadi, tidak ada alasan lagi untuk menunda investasi. Karena investasi yang dilakukan sejak dini dan dalam jangka panjang, akan memberi hasil maksimal.
Baca Juga: MNC Sekuritas, Salah Satu Perusahaan Sekuritas Ternama untuk Memulai Investasi Saham