Auto Lolos Masuk Universitas Favorit dengan 6 Aplikasi Belajar Online Ini

Punya impian masuk universitas favorit? Atau yang baru naik kelas, ingin meningkatkan nilai rapor kamu dan jadi juara kelas di kelas kamu yang sekarang? Dengan kecanggihan smartphone dan teknologi internet jaman sekarang, kamu tidak usah lagi repot-repot mencari-cari tempat bimbingan belajar di sekitar rumah atau sekolah kamu.

Sekarang, les atau bimbingan belajar bisa dilakukan dirumah bahkan di cafe atau bahkan di angkutan umum hanya dengan berbekal smartphone dan koneksi internet. Sekarang sudah banyak aplikasi belajar online yang bisa kamu download secara gratis di handphone atau tablet membuat kegiatan belajar kamus semakin praktis dan fleksibel.

Dengan berbagai aplikasi belajar online saat ini, kamu tidak perlu susah-susah menyamakan jadwal les dengan jadwal pribadi kamu. Menggunakan aplikasi belajar online kamu bisa menyesuaikan jadwal bimbingan belajar sendiri tanpa mengganggu jadwal kegiatan yang lain.

Nah, ini dia 6 aplikasi belajar online terbaik yang bisa di download secara gratis di handphone kamu versi cermati.com:

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!  

1. Ruangguru.com

loader

Logo Ruangguru.com via kalibrr

Ruangguru.com memiliki program-program belajar yang bisa disesuaikan dengan selera kamu. Jika kamu bosan dengan cara belajar yang hanya dengan membaca saja, Ruangguru menyediakan fitur belajar dengan video bahkan animasi seru yang bisa membuat kegiatan belajar menjadi jauh lebih menyenangkan dan lebih efektif.

Bahkan ruangguru juga memiliki fitur untuk ruangguru live yang ditayangkan di akun Instagram dan Youtube kamu. Pemberitahuan tentang penayangan ruangguru live ini akan langsung masuk ke aplikasi kamu. Konten dari ruangguru live adalah pembahasan berbagai materi pelajaran dan cara memecahkan soal-soal pelajaran.

Fitur menarik lain dari ruangguru yang sangat cocok untuk kamu yang sedang duduk di tingkat akhir SMA atau SMK dan ingi lulus dengan nilai sempurna dan masuk ke universitas favorit adalah Bank Soal. Ruangguru menyediakan berbagai contoh-contoh soal baik untuk UTS, Try out, UAN, dan SMBPTN untuk dicoba.

Fitur menarik lainnya dari ruangguru.com adalah:

  • Tingkatan latihan topik
  • Video timeline
  • Ruangguru Adventure
  • Dokumen Evaluasi Belajar
  • Tutoring via Live Chat dan Audio Call

Walaupun memiliki fitur gratis, tapi beberapa layanan di atas hanya bisa dinikmati jika melakukan langganan berbayar ke aplikasi ini. Berikut daftar harga berlangganan berbayar ruangguru.com untuk kamu yang sedang duduk di tahun terakhir bangku SMA:

  • Paket 2 Tahun Kelas 10-11-12 IPA IPS Rp 1.450.000
  • Paket 1 Tahun SMA + SBMPTN Rp 1.450.000
  • Paket 1 Tahun Kelas 10-11-12 IPA IPS Rp 930.000
  • Paket 1 Semester Ajaran 2019/2020 SMA + SBMPTN Rp 930.000
  • Paket 1 Semester Ajaran 2019/2020 Kelas 10-11-12 IPA IPS Rp 625.000
  • Paket 1 Semester Ajaran 2019/2020 10-11-12 IPA IPS + Gratis 5 Koin ruang les online Rp 700.000
  • Paket 1 Bulan Kelas 10-11-12 IPA IPS Rp 250.000
  • Paket 1 Bulan Kelas 10-11-12 IPA IPS + Gratis 3 Koin ruang les online Rp 300.000

Baca Juga: Hai Pemburu Beasiswa, LPDP Sebar 6.000 Beasiswa. Ini Bocoran Lengkapnya

2. Quipper

loader
Quipper via medcom.id

Quipper adalah portal belajar yang tidak hanya untuk murid tapi juga guru. Quipper menyediakan konten pendidikan yang berkualitas bagi para pengajar untuk diberikan kepada para murid yang bisa disesuaikan dengan levelnya. Apakah bahan belajar tersebut untuk para murid Sekolah Dasar (SD), SMP, SMA bahkan Mahasiswa.

Quipper memiliki fitur Quipper School yang digunakan untuk menerapkan sistem pembelajaran e-learning atau pembelajaran yang bersifat digital dengan terkoneksi internet. Untuk kegiatan belajar maupun evaluasi pembelajaran situs Quipper School menghadirkan dan memfasilitasi guru dan siswa untuk mempermudah dalam penilaian saat mengerjakan tugas secara online.

Quipper School memiliki 2 portal yaitu portal guru yang berisi:

  • Nama-nama guru yang bergabung menggunakan Quipper School di sekolah bapak/ibu guru
  • Menu ‘Sekolah’ yang berisi data tentang sekolah, seperti nama sekolah, alamat, dsb.
  • Menu ‘statistik’ yang berisi aktivitas dari siswa yang aktif menggunakan Quipper di sekolah yang bersangkutan.
  • Menu ‘pesan’ yang digunakan untuk mengirim pesan antar pengguna Quipper baik sesama guru maupun kepada siswa yang ada di sekolah
  • ‘Kabar Quipper’ menu yang menampilkan informasi terbaru dari Quipper School, seperti kegiatan event, informasi fitur terbaru, dll.

Berikutnya portal siswa yang berisi:

  • Menu ‘jumlah Poin’ Berdasarkan tingkat keaktifan siswa dalam mengerjakan tugas dan jumlah benar dalam menjawab soal dapat menentukan banyaknya poin yang terkumpul. Poin yang terkumpul dapat tukarkan dengan mengganti beberapa tema background dari akun kamu.
  • Menu ‘pesan’ yang digunakan untuk mengirim pesan jika ada materi atau soal yang ingin ditanyakan kepada guru
  • Menu ‘tema’ untuk mengganti background halaman akun dan
  • Menu ‘efek suara’ yang berfungsi untuk mematikan background sound ketika akan mengerjakan soal
  • Tampilan tugas sekolah yang harus dikerjakan
  • Tampilan aktivitas pengguna akun quiiper lain yang sekelas dan sedang mengerjakan tugas di kelas.

Berikutnya ada fitur Quipper Video yang menampilkan berbagai video edukasi dan pengajaran untuk berbagai mata pelajaran oleh para mentor yang dari tim quipper sendiri. Para siswa yang ingin memantapkan materi pembelajaran sebelumnya di sekolah bisa mencari video terkait di fitur ini. Tersedia ratusan video baik dari penjelasan teori pelajaran hingga cara memecahkan contoh-contoh soal.

Merupakan salah satu aplikasi belajar online dengan sistem langganan berbayar. Berikut harga paket berlangganan aplikasi Quipper:

Quipper video:

  • 000/6 bulan
  • 190.000/12 bulan reguler + masterclass
  • 000/12 bulan intensif

Quipper school:

  • Rp 1.090.000/12 bulan Reguler + 1 bulan Masterclass
  • Rp 490.000/6 bulan Reguler
  • Rp 790.000/12 bulan Reguler

3. KelasKita

loader
Kelaskita.com

Aplikasi kelas kita dasarnya memiliki fitur yang sama dengan aplikasi belajar online yang banyak kamu temukan di playstore/appstore tapi fitur spesial yang membedakan aplikasi kelas kita dari aplikasi online lainnya. Yaitu chat interaktif dengan sesama pengguna aplikasi, sehingga kamu bisa melakukan kegiatan belajar bersama dengan teman sekelas atau teman kuliah kamu.

Bisa dikatakan KelasKita adalah sebuah sosial media yang khusus untuk memudahkan kamu untuk bisa belajar secara online baik secara individu atau kedalam sebuah kelompok belajar. Berikut fitur-fitur yang disediakan oleh aplikasi Kelaskita:

  • Kelas yang tak terbatas
  • Sharing konten ke sesama peserta di sosial media seperti fb & twitter
  • Peserta dan pengajar yang tidak terbatas
  • Konten materi yang di sajikan dalam bentuk teks, gambar, slide dan video
  • Quiz
  • Jadwal, peserta akan mendapat email konfirmasi jadwal kelas online yang diikuti
  • Real Time Editor
  • Video Broadcast
  • Raport
  • Realtime Notification
  • Fitur SocialMedia

Fitur aplikasi kelaskita masih bisa dinikmati dengan gratis secara maksimal. Adapun kelas berbayar yang disediakan jika ada lembaga yang bersertifikasi membuka kelas di aplikasi kelaskita dan biaya tergantung dari yang diinginkan pihak terkait dan kelaskita. Selebihnya semua kelas yang disediakan dari kelaskita sendiri baik termasuk dari pengguna yang membuka kelas online publik bisa diikuti secara gratis.

4. Rumah Belajar

loader
Aplikasi Rumah Belajar Kemendikbud via google playstore

Rumah Belajar adalah aplikasi belajar online yang diciptakan dan disediakan sendiri oleh pemerintah. Aplikasi ini dikeluarkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Dengan aplikasi ini kamu tidak hanya bisa belajar dengan audio, tapi juga video hingga animasi interaktif.

Fitur-fitur yang disediakan oleh rumah belajar Kemendikbud ini adalah:

  • Menu sumber belajar
  • Buku sekolah elektronik
  • Bank soal
  • Laboratorium maya
  • Peta budaya
  • Wahana jelajah angkasa
  • Kelas maya
  • Karya Komunitas
  • Karya guru
  • Karya bahasa dan sastra

Dan masih banyak fitur dan konten pendukung lainnya yang bisa dinikmati secara gratis.

5. Bimbel Smarrt

loader
Bimbel Smarrt via youtube.com

Bimbel Smarrt adalah aplikasi belajar online yang berfokus pada 3 mata pelajaran yang paling banyak ditakuti oleh banyak siswa yaitu matematika, fisika dan kimia. Aplikasi ini menyediakan berbagai video mengenai penjelasan ketiga mata pelajaran ‘super’ tersebut dan tentu saja contoh soal dan cara penyelesaiannya. Fitur-fitur lain pada aplikasi ini masih bisa kamu nikmati secara gratis.

Baca Juga: Tertarik Daftar Beasiswa Digital Talent Scholarship 2019? Yuk Ikuti 3 Tips Sukses Dapat Beasiswa

 

6. Zenius

loader
Homepage zenius.net

Zenius sebenernya sudah lama berkiprah dalam dunia edukasi online melalui websitenya zenius.net. tapi pada akhirnya pada bulan Juli tahun 2019, Zenius akhirnya meluncurkan aplikasi belajar online yang bisa dinikmati di smartphone dan PC. Aplikasi Zenius bisa dapat didownload secara gratis baik di playstore atau appstore.

Zenius pun menyediakan berbagai fitur menarik berikut:

  • Fitur Bank Soal
  • Fitur Ujian Berbasis Komputer
  • Fitur Analisis & Rekapitulasi
  • Fitur Video & Latihan Soal
  • Fitur Laporan Belajar

Baik berlangganan via aplikasi atau websitenya, berikut daftar harga berlanggan berbayar Zenius:

  • Membership 1 bulan : Rp 165.000
  • Membership 3 bulan : Rp 220.000
  • Membership 6 bulan : Rp 330.000
  • Membership 9 bulan : Rp 407.000
  • Membership 12 bulan : Rp 440.000

Pilih yang Sesuai dengan Kemampuan dan Kebutuhan

Beberapa aplikasi belajar online di atas ada yang berbayar dan ada yang gratis sama sekali. Tentu saja akan ada perbedaan yang signifikan dari kedua jenis aplikasi tersebut. Tapi efektif atau tidaknya itu tergantung dari diri kamu sendiri. Percuma memilih yang berlangganan berbayar tapi tidak dimanfaatkan semaksimal mungkin. Jadi yang perlu diingat sebelum memilih aplikasi yang mana adalah mencocokan kebutuhan dan kemampuan pribadi dulu sebelum mendownload aplikasinya.

Baca Juga: Tips Cermat Memilih Tempat dan Jurusan Kuliah