Menghitung Biaya Hidup di Kota Besar di Amerika Serikat

Hidup di kota besar di negara impian sejuta umat Amerika Serikat merupakan dambaan bagi sebagian besar orang. Daya tarik akan kemewahan dan segala gaya hidup kota-kota besar di Amerika menjadi magnet sendiri bagi orang-orang yang tidak tinggal di kota. Mulai dari megahnya gedung-gedung, hingga, meriahnya lampu-lampu kota menjadi daya tarik sebuah kota. Tak heran, saat sudah lulus kuliah di kota kecil atau desa, banyak orang yang ingin merantau ke kota besar untuk mencari pekerjaan dan memulai hidup baru.

Namun untuk hidup di sebuah kota besar, tidaklah mudah. Dibutuhkan biaya yang lebih mahal dibandingkan hidup di kota lain bahkan desa. Namun gemerlap meriahnya kota tidak melemahkan tekad seseorang untuk datang mengadu nasib di kota besar. Mau tau berapa saja biaya hidup di kota-kota besar di Amerika Serikat? Simak ulasan berikut.

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!  

1. New York

  loader

Siapa yang tidak kenal kota New York, sebuah kota besar yang dijuluki Big Apple ini berlokasi di Amerika Serikat. Daya tariknya selalu membuat banyak wisatawan untuk datang berwisata, dan di antara mereka ada yang ingin menetap untuk tinggal di sana. Tapi, untuk tinggal di kota besar sekelas New York, kamu harus merogoh kocek sebesar $1,638 sampai $3,895. Kalau di konversikan ke rupiah menjadi Rp22 – Rp54 juta per bulan (1 USD = Rp14.000). Luar biasa bukan?

2. Los Angeles

  loader

Los Angeles juga merupakan kota besar di negara bagian Amerika Serikat. Untuk biaya sewa tempat tinggal di sini saja $900 per bulan. Itu sama dengan Rp12 juta per bulan. Ini sebuah angka yang fantastis, mengingat untuk sewa kos di Jakarta saja Cuma Rp1-4 juta per bulan. Biaya transportasi dan bensin di Los Angeles juga mahal, lebih mahal 55% dibandingkan di kota besar lain di Amerika Serikat.

Baca Juga: Heran Biaya Hidup di Jepang Mahal Cek dulu Fakta dan Rinciannya Berikut Ini

3. Chicago

  loader

Kota bercuaca dingin seperti Chicago memiliki daya tarik sendiri bagi orang untuk hidup di sana. Kota ini memiliki biaya hidup yang cukup terjangkau bila dibandingkan kota-kota besar lainnya. Untuk sekadar membeli celana jeans, kamu bisa menemuka di harga Rp850 ribuan. Dan untuk segelas kopi R70.000, hampir sama dengan harga kopi fancy di Indonesia.

4. Houston

  loader

Kota metropolitan lain yang banyak menjadi tujuan orang untuk berdiam dan hidup di sana adalah Houston. Kota yang terletak di Texas ini memiliki biaya hidup 11% lebih murah di bandingkan kota besar lainnya. Kamu bisa membeli rumah untuk tinggal di Houston dengan harga $124.700 atau setara dengan Rp1.7 Miliar. Seharga rumah-rumah mewah di Pondok Indah.

5. Philadelphia

  loader

Kota yang dikenal dengan istilah The City of Brotherly Love ini memiliki biaya hidup yang juga mahal, namun tidak semahal kota besar lainnya. Kamu harus menyiapkan dana sebesar $1,200 hingga $2,700 per bulan untuk tinggal di Philadelphia. Harga ini jika dirupiahkan setara dengan Rp16.8 juta – Rp37.8 juta. Jauh lebih murah dibandingkan tinggal di New York.

6. Phoniex

  loader

Begerak ke selatan Amerika Serikat, kamu akan menjumpai kota besar impian lainnya di negara bagian Arizona. Iya, Phoniex merupakan kota besar yang juga memiliki biaya hidup yang mahal. Untuk hidup di Phoniex, kamu harus mengeluarkan uang per bulan sebesar $674 to hingga $1,600. Atau setara dengan Rp9.4 juta – Rp22.4 juta. Jika mengambil batas minimal saja, sepertinya orang Indonesia yang sudah memiliki pekerjaan tetap di level manager bisa tinggal di Phoniex.

Baca Juga: Ingin Tinggal di Amerika? Ini Tips Finansial untuk Bertahan Hidup di Sana

7. San Antonio

  loader

Tahukah kamu kalau harga sebuah apel di San Antonio lebih murah dibandingkan di negara besar lain? Kamu bisa membeli apel dengan harga $1.17 per pound atau setara dengan Rp16.000. Kebayang dong kalau biaya hidup di San Antonio lebih murah ketimbang dengan kota besar lainnya.

Gaji di Kota Besar Akan Mengikuti Besaran Biaya Hidup

Walaupun besaran biaya hidup di kota-kota besar dunia selangit, namun gaji yang kamu terima juga besar. Ibarat kata, gaji yang diterima akan pas dengan biaya hidup di sana. Kalau kamu berminat untuk hidup di kota besar luar negeri, berusahalah dari sekarang. Belajar bahasa asing dan cari lamaran di kota tersebut.

Baca Juga: 7 Persiapan untuk Kamu yang Ingin Kuliah di Luar Negeri