Mumet dengan Kondisi Keuangan Saat ini? Yuk, Curhat ke Sahabat, Begini Caranya
Keuangan pribadi tidak selalu dalam kondisi baik. Karena adanya kebutuhan yang mendesak atau utang bisa saja membuat rekening yang tadinya baik menjadi buruk secara tiba-tiba. Padahal sudah menerapkan pengelolaan keuangan yang baik, namun terkadang masih menemui kendala.
Memikirkan kondisi keuangan yang buruk saat ini memang terkadang membuat pikiran seseorang menjadi mumet. Untuk menghilangkan rasa ini, curhat kepada sahabat dekat tentu menjadi solusi yang sangat tepat.
Pada dasarnya sahabat adalah orang yang bisa dipercaya dan bisa memahami semua kondisi dan tingkah lakumu saat ini. Meski begitu, bila menceritakan urusan finansial kepada sahabat terkadang membuat kita menjadi ragu karena merasa keuangan adalah hal yang sangat privasi.
Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!
Cara Tepat Curhat Kondisi Keuangan Ke Sahabat
Bercerita kepada sahabat tentu tidak dilarang, namun juga ada batas dan aturannya. Jika semua masalah keuangan dibahas tentu tidak baik karena bukan solusi yang didapat, tapi bisa saja kesalahpahaman lain yang bisa menimbulkan perselisihan.
Oleh karena itu, lebih baik kamu mengetahui beberapa cara yang tepat untuk membahas kondisi keuangan kepada sahabat seperti berikut ini:
1. Hati – Hati Membahas Nominal Uang & Pendapatan
Nominal uang atau pendapatan
Tidak semua teman bisa menerima cerita kita, ada juga yang terbuka ada pula yang menganggap sesuatu itu tabu termasuk dalam hal keuangan. Seringkali bercerita soal jumlah gaji atau tabungan kepada sahabat terkadang menimbulkan respon yang berbeda. Biasanya ini dipengaruhi oleh lingkungan dan kebudayaan. Tapi bagi sahabat yang bisa nerima apa adanya, biasanya persahabatan itu terbentuk dari kesamaan nasib dan identitas diri sehingga merasa cocok.
Jadi bila ingin membahas kondisi keuangan yang buruk saat ini, ada baiknya memahami kondisi sahabat terlebih dahulu, apakah bisa menerima keluh kesah dan bisa memberikan solusi atau tidak. Selain itu, menceritakan sesuatu hal termasuk kondisi keuangan juga butuh kepercayaan. Kamu wajib percaya kepada sahabat begitu pula sebaliknya. Dengan begitu, bisa menimbulkan komunikasi yang nyaman dan baik.
Baca Juga: Tips Keuangan untuk Bergaji yang Pas-pasan
2. Jujur Kalau Lagi Tidak Punya Uang
Terkadang sahabat suka mengajak hangout atau liburan ke suatu tempat wisata disaat kondisi keuangan sedang menipis. Sebenarnya uang masih ada namun dipakai untuk membayar tagihan, cicilan, dan kebutuhan lainnya. Ya, memang terkadang ada rasa sungkan untuk mengatakan bahwa uang sudah habis sehingga tidak bisa menolak ajakan sahabat.
Sebenarnya hal ini tidak perlu dilakukan karena kejujuran itu sangat penting. Tak ada salahnya kamu jujur kepada sahabat jika memang lagi tidak punya uang untuk hangout atau liburan. Sahabat yang baik tentu akan mengerti dan akan menunda kegiatan yang direncanakan atau diganti dengan kegiatan lain yang tidak memerlukan pengeluaran uang yang besar.
3. Siapkan Dana Hiburan Bareng Sahabat
Siapkan dana darurat berdua sahabat
Kamu bisa menyisihkan sedikit uang demi hiburan atau liburan bersama sahabat, bahkan bisa dijadikan sebagai dana darurat jika ada keperluan mendadak. Hal ini bukanlah hal yang salah jika direncanakan dengan baik dan porsinya sesuai.
Jadi kamu tetap bisa hangout, memberi kejutan ulang tahun, atau ada acara dadakan bareng dadakan tanpa perlu kesulitan uang. Hal ini bisa kamu lakukan jika mau berkomunikasi dengan baik dengan sahabat.
Baca Juga: Inilah Pentingnya Punya Perencanaan Keuangan
4. Tidak Perlu Mengikuti Gaya Hidup Sahabat
Setiap orang pasti memiliki standar gaya hidup yang berbeda-beda. Jika kamu menerapkan gaya hidup yang standar atau kurang sedangkan sahabat memiliki gaya hidup yang mewah atau glamour, kamu tidak perlu mengikuti gaya hidup seperti itu.
Katakan saja apa adanya kepada sahabat mengenai kondisi keuangan. Hal ini tentunya tidak membuat sahabat menjadi keberatan hanya karena gaya hidupnya tidak diikuti. Sahabat akan memahami kondisi keuangan kamu.
Berdiskusi Temukan Solusi Keuangan Terbaik
Daripada memendam sendirian, lebih baik curhat mengenai kondisi keuangan kepada sahabat. Ini tentunya akan membuat pikiranmu menjadi lebih lega karena ada sahabat yang selalu siap kapan saja mendengarkan keluh kesahmu. Agar permasalahan keuangan usai, sebaiknya diskusikan kepada sahabat apa saja hal-hal keuangan yang selama ini salah dilakukan dan temukan juga solusinya dengan begitu kamu bisa memperbaiki kondisi keuanganmu.
Baca Juga: Kondisi Keuangan Anda Sehat? Begini Cara Mengetahuinya