Nilainya Sempat Balap Bitcoin, Kenali Apa Itu Yearn Finance dan Bagaimana Cara Kerjanya
Dalam dunia cryptocurrency atau mata uang kripto, ada banyak sekali jenis koin atau token yang tersedia untuk diperjualbelikan. Bahkan, tidak sedikit token memiliki cara kerja yang unik sehingga mampu memberikan keuntungan tertentu terhadap para pemainnya. Salah satu contohnya adalah Yearn Finance atau bisa juga disebut sebagai YFI.
Dibandingkan dengan jenis token lainnya, YFI ini memang cukup menarik perhatian karena harganya yang terbilang fantastis. Bahkan, pada pertengahan tahun 2021 lalu, nilai dari koin ini sempat membalap Bitcoin.
Karena sempat membuat heboh industri mata uang kripto tersebut, tidak sedikit investor yang tertarik dan penasaran dengan Yearn Finance ini.
Lantas, apa sih yang sebenarnya dimaksud dengan Yearn Finance ini? Juga, bagaimana cara kerja YFI, kegunaan, dan layanan protokolnya? Nah, untuk menjawab pertanyaan dan rasa penasaran kamu tentang jenis koin kripto Yearn Finance ini, simak ulasan lengkapnya sebagai berikut.
Bingung cari investasi Reksa Dana yang aman dan menguntungkan? Cermati solusinya!
Apa Itu Yearn Finance atau YFI?
Yearn Finance, atau bisa juga disebut dengan singkatan YFI adalah suatu platform aggregator yield di mana layanannya dibangun pada jaringan dari blockchain Ethereum. Diciptakan oleh Andre Cronje, protokol tersebut dibuat sebagai solusi untuk mengoptimalkan interest,return, atau keuntungan dari cryptocurrency yang dipunyai oleh para investornya.
Yearn Finance atau YFI sendiri termasuk dalam protokol DeFi atau bisa disebut sebagai decentralized finance alias keuangan terdesentralisasi. Pada protokol DeFi ini menawarkan aktivitas yield farming.
Sebagai yield aggregator, YFI juga memakai protokol DeFi lainnya, sebagai contoh AAVE, dYDX, Curve, dan Compound. Tujuannya adalah untuk memaksimalkan kemampuan dari peminjaman token dengan mencari persentase bunga yang paling besar. Sederhananya, adanya Yearn Finance, seluruh stablecoin yang disimpan pada kumpulan dana atau liquidity pool akan diputarkan pada DeFi yang memiliki bunga paling tinggi, sebagai contoh, AAVE atau Compound.
Sebelum tercipta token tersebut, seorang pengguna perlu memeriksa, memasukkan, dan melihat hasil dari mata uang kripto miliknya secara manual pada sejumlah protokol tertentu. Untungnya, hal ini sekarang sudah bisa disiasati dengan memanfaatkan Yearn Finance tersebut.
Secara sederhana, adanya protokol ini adalah untuk menjadi jembatan canggih untuk mengalihkan likuiditas pada sejumlah sektor dari protokol DeFi. Dengan begitu, pengguna mampu untuk mendapatkan keuntungan secara optimal dan maksimal.
Baca Juga: Curve Finance: Ini Pengertian, Fitur, Cara Kerja, dan Value Koin Kriptonya Terkini
Bagaimana Cara Kerja dari yToken
Saat seorang pengguna melakukan penyimpanan token pada Yearn Finance, secara otomatis token tersebut bakal diubah menjadi yToken, sebagai contoh yUSDT, yUSDC, serta yDAI. Melalui yToken tersebut pengguna bakal mendapatkan hasil keuntungan dari biaya peminjaman serta biaya trading di jenis protokol yang dipilihnya. Proses tersebut menjadikan Yearn Finance bisa menghasilkan return atau imbal hasil tahunan yang memiliki interest atau bunga yang besar pada penggunanya.
Selain melalui yToken, Yearn Finance menghasilkan uang pula bagi penggunanya melalui beragam hal lainnya. Sebagai contoh, layanan tersebut mampu mendapatkan keuntungan COMP asal Compound, CRV asal Curve.finance, likuiditas, yCRV trading fee, bonus likuiditas, biaya ySwap, yLiquidate, maupun biaya lainnya.
Tidak sedikit analis yang mengagumi adanya Yearn Finance sebab platform tersebut mampu memberikan tingkat suku bunga paling tinggi pada pinjamannya. Tak berhenti sampai di situ, platform tersebut juga mendukung sejumlah stablecoin, misalnya DAI, USDT, TUSD, USDC, sUSD, dan beragam jenis token atau koin lainnya, agar lebih mudah untuk dipindahkan ke platform lain, seperti, AAVE, dYdX, Compound, dan juga Curve.
Hal tersebut bergantung pada pengguna dari platform untuk memilih pools mana yang mampu memberikan imbal hasil paling besar. terlepas dari itu, Yearn Finance mempunyai token sendiri yang tata kelola dari protokolnya berbeda dari yToken tersebut.
Mengenal Pengertian YFI Token
Setelah mengetahui apa itu Yearn Finance dan yToken, kamu juga perlu memahami tentang YFI Token. Pada dasarnya, Token YFI adalah token ERC20 dengan tugas mengatur ekosistem dari platform Yearn Finance. Token tersebut didistribusikan pada penyedia likuiditas atau bisa juga disebut LP yang menyediakan yToken tertentu.
Berbeda dengan token pada umumnya, tujuan dari YFI Token ini tak digunakan sebagai sarana atau alat tukar pada protokol. Melainkan, kegunaannya adalah sebagai hak bersuara ketika protokol menjalankan konsensus.
Token ini bisa diperoleh dari penggunaan protokol Yearn Finance, maupun membelinya langsung pada bursa pertukaran cryptocurrency atau mata uang kripto lokal atau global. Karena supply atau persediaan token hanya berjumlah 30 ribu token di mana satu tokennya berguna sebagai 1 suara pada protokol, harga dari YFI ini pernah melampaui harga dari Bitcoin yang merupakan generasi pertama dari koin kripto.
Total keseluruhan value locked pada Yearn Finance bisa juga terus bertambah karena kemampuannya untuk terus berinovasi. Nilai dari token tersebut umumnya akan terus bertambah seiring dengan semakin banyaknya layanan yang tersedia dan bisa digunakan dalam protokolnya.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Synthetix atau SNX dalam Dunia Cryptocurrency dan Decentralized Financial
Layanan Protokol yang Tersedia dari Yearn Finance
Dengan menggunakan Yearn Finance, ada berbagai hal yang bisa kamu lakukan. Berikut adalah beberapa di antaranya.
Layanan Protokol Yearn Finance |
Keterangan |
Earn |
Maksud dari earn ini adalah salah satu layanan dalam protokol tersebut yang bisa dimanfaatkan oleh penggunanya dalam mendapatkan keuntungan, return, atau imbal hasil dalam bentuk bunga. Caranya cukup mudah, pengguna hanya perlu melakukan deposit mata uang kripto yang dimilikinya pada protokol YFI agar bisa mendapatkan bunga keuntungan secara otomatis. |
Zap |
Sementara untuk Zap adalah layanan yang berguna untuk membantu pengguna dalam menghemat biaya atau tarif gas yang dibutuhkan sehingga mampu lebih leluasa ketika memindahkan mata uang kriptonya ke sejumlah protokol. |
Vaults |
Ada pula Vaults sebagai salah satu fasilitas atau layanan yang mampu memudahkan pengguna dalam mencari strategi paling tepat dan terbaik untuk memaksimalkan profit atau keuntungan dari deposito milik penggunanya. Layanan ini juga sekaligus berguna untuk mengurangi atau menekan risiko yang tersedia. |
Yinsure.Finance |
Melalui layanan ini, pengguna bisa mendapatkan asuransi dengan dasarnya adalah Nexus Mutual. Sesuai namanya, sistem tersebut apabila dianalogikan dengan sederhana dapat diartikan sebagai suatu sistem asuransi dari protokol YFI. Adanya sistem tersebut akan menurunkan risiko jatuh atau anjloknya nilai pools yang dirasa mencurigakan serta tetap memperoleh imbal hasil atau bayaran. |
StableCredit |
Terakhir, ada StableCredit yang termasuk sebagai layanan terbaru yang ditawarkan oleh protokol ini. StableCredit sendiri di waktu yang akan datang bakal menggabungkan stablecoin debt dan telah di tokenisasi, automarket maker single-side, dan pinjaman. Langkah tersebut dilakukan guna membuat protokol pinjaman dan sepenuhnya terdesentralisasi. |
YFI sebagai Sarana Berinvestasi
Lalu, bagaimana potensi YFI ini sebagai sarana untuk berinvestasi? Perlu dipahami jika YFI adalah token yang disediakan oleh Yearn Finance dan termasuk sebagai governance token. Token tersebut berguna dalam perubahan pada peraturan protokol Yearn Finance serta perubahan strategi dalam Vaults.
Saat ini, sebagai token, YFI memiliki nilai atau harga paling mahal kedua di bawah Bitcoin. Harga dari token tersebut begitu tinggi ditengarai oleh jumlah atau suplai maksimalnya yang sangat terbatas, yakni hanya 30 ribu token.
Di samping itu, token ini juga pada awalnya hanya diberikan kepada pemilik atau pengguna dari protokol Yearn Finance itu sendiri yang tak mempunyai insentif atau manfaat tertentu ketika dijual.
Jika melihat nilainya, di tahun 2021, YFI terbilang cukup stabil dan sempat meroket 2 kali lipat di bulan Mei menjadi 80 ribu USD per tokennya. Dengan harga tersebut YFI mampu menyalip Bitcoin, walaupun tidak butuh waktu lama harganya mendapatkan koreksi tajam ke level 30 ribu sampai 40 ribu USD.
Untuk sekarang, token ini tengah menghadapi fase akumulasi dan didominasi oleh fluktuasi horizontal yang relatif stabil. Hal tersebut juga terjadi terhadap kebanyakan token pada industri DeFi karena momentum dan tren dunia kripto tengah bergeser ke jenis game dengan basis blockchain.
Dengan cepatnya tren dunia kripto bergeser, khususnya di tahun 2022 ini, fundamental yang kuat dari YFI bisa menjadi pertanda bagus untuk menjadi sarana investasi. Namun, tetap lakukan analisis fundamental dan teknikal agar kamu bisa membeli token ini di momentum yang pas.
Tujuan Utama Yearn Finance Adalah untuk Mempermudah Pengguna Mengelola Aset Kripto
Itulah penjelasan mengenai apa itu Yearn Finance dan berbagai hal penting seputarnya. Sebenarnya, tujuan utama dari adanya protokol ini adalah agar bisa diadopsi oleh lebih banyak pengguna dan memudahkan proses pengelolaan aset kripto.
Terlepas dari harganya yang terus melonjak, pengembang protokol ini pada dasarnya berfokus pada inovasi serta pengadopsian layanan agar bisa menjadi yang paling inovatif dibanding protokol DeFi lain.
Baca Juga: Mengenal Balancer atau BAL dalam Dunia Crypto Membuat Aktivitas Perdagangan Tanpa Perantara