Kali ini kita akan membahas mengenai mobil jenis truck besutan Toyota yaitu Toyota Dyna. Mobil berjenis truck ini memang sudah dipercaya puluhan tahun sebagai mobil yang sering digunakan untuk bisnis transportasi dan logistik di Indonesia. Terbukti dari diperkenalkannya Toyota Dyna sejak tahun 1975 ke Indonesia. Tahun 1989, Dyna kembali melakukan penyempurnaan. Varian pada versi minor change ini pun bertambah dengan munculnya Medium Duty (MD) yang dibekali suspensi baru (leaf spring) serta final gear yang sesuai untuk kecepatan yang lebih baik di medan datar. Sehingga kala itu Dyna memiliki tiga varian yang terdiri dari 6 ban dengan dua model HD (Heavy Duty) dan MD, serta Dyna 4 ban.

Karena masyarakat menyambut baik kendaraan untuk kegunaan komersil ini, maka akhirnya ada beberapa pembaharuan, hingga sekarang eksistensi Toyota Dyna tetap diperhitungkan dalam kelas truck. Mobil ini memang awalnya dikeluarkan untuk kebuthan perniagaan dengan model cab over engine sebagai generasi pertama. Tercatat setiap tahunnya penjualan Dyna model terbaru tumbuh secara konsisten sekitar 4%. Kehadiran Toyota Dyna memang mampu mengakomodasi kebutuhan pelanggan yang didominasi oleh para pelanggan yang bergerak dalam sektor perkebunan dan pertambangan membuat Dyna semakin mendapat kepercayaan.

Pada Tahun 2007 Toyota Dyna dirancang dalam versi eksklusif untuk pasar Indonesia dan  kembali memperluas varian yang dimilikinya dengan menampilkan lima model baru. Kelima varian itu terdiri dari Dyna 6 ban, yaitu 130 PS XT 130 PS HT, 110 PS FT, 110 PS ET, serta satu varian brand new yaitu Dyna Bus Chassis. Sementara ada satu tambahan varian baru untuk Dyna 4 ban yaitu 110 PS ST dan 110 PS ST Bus Chassis.

Toyota Dyna menjadi pilihan yang tepat bagi Anda untuk mendapatkan jenis truck yang mampu melahap medan Off road maupun On-road Truck ini terkenal sangup melalui jalan berbatu dan terjal. Untuk lebih jelasnya, mari kita simak ulasan truck bergaya lebih modern ini satu per satu. 

Desain Toyota Dyna

loader   loader

Pada bagian Eksteriornya Toyota Dyna menawarkan beragam desain mulai dari Box, Konversi, Pick Up, Dum Truck, Derek Dan Mixer Serta Angkut penumpang, yang masing – masing memiliki ragam dimensi pula. Berikut ragam desain yang ditawarkan Toyota Dyna.

loader

Dimensi dari seri termahal yakni XT memiliki kapsitas bahan bakar yang cukup besar yakni 100 liter di tambah dengan menggunakan bahan bakar jenis disel yang jelas akan berdampak besar pada kinerja sistem bahan bakarnya, Dengan dimensi 6.646x1945x2165 mm, tentunya akan membutuhkan sistem pengereman yang sangat baik, dengan menggunakan sisitem pengeraman jenis drum pada roda depan dan roda belakang rasanya akan membuat nyaman para pengendara, karena disinyalir rem jenis ini lah yang sudah terkenal kuat untuk mengerem pada keadaan berat ataupun membawa barang. Sehingga Toyota Dyna sangat cocok dijadikan kendaraan berukuran jumbo yang mampu mengakomodasi kebutuhan Anda dengan baik. Secara keseluruhan desain Dyna dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Spesifikasi Mobil Toyota Dyna

Dimensi

P X L X T : 6.646x1945x2165 (mm)

Jarak Pijak depan/belakang : 1425/1435

Jarak Poros Roda : 4000 mm

Jarak Pijak : 1455

Radius putar : 216

Berat Kosong : 6,700

Interior Toyota Dyna

loader

Pada Bagian Interiornya, Toyota Dyna memiliki desain interior yang lebih modern pada keluaran terbarunya. Mulai dari tempat duduk yang di desain lebih nyaman dan dilengkapi dengan register panel pada kabin yang berfungsi memberikan udara yang segar selama mengendarai Toyota Dyna.

loader

Kursi Toyota Dyna telah dilengkapi dengan fitur slide adjustment sebagai pengatur jarak kursi dengan panel kemudi sehingga pengemudi dapat merasakan kenyamanan berkendara terutama untuk perjalanan jauh.

Warna Toyota Dyna

loader

Toyota Dyna tersedia dari 3 warna yaitu :

  • Red
  • Blue
  • White

Fitur Toyota Dyna

loader

Untuk fitur keselamatan Toyota Dyna ini memiliki Pengereman yang baik dalam pengoprasiannya hal ini juga ditambah dengan Booster Dyna tandem yang memiliki ukuran 9+10 inchi. Pada kaca depan Mobil ini menggunakan tambahan kaca depan Laminated yang memberikan keselamatan bagi pengemudi pada saat terjadi benturan pada kaca depan dan juga dibekali dengan Side Impact Beam yakni tambahan baja pada pintu hal ini akan semakin memberi perlindungan pada sang pengemudi.

Spesifikasi Toyota Dyna

Mesin Toyota Dyna telah dibekali dengan mesin yang berkapasitas besar yaitu 4000 cc . Berbekal mesin berkapasitas besar, tentunya performa mobil Toyota Dyna ini sangat bertenaga, namun yang menarik dari mobil ini adalah memiliki efesiensi BBM yang sangat baik.

Terdapat beberapa fungsi dari Toyota Dyna ini berdasarkan kemampuan mesinnya, seperti 110 PS Small Truck (ST) adalah tipe mobil truk Dyna yang biasanya digunakan untuk memuat dan mengantarkan barang yang berlevel ringan, 110 PS Fast Truck (FT) merupakan mobil truk Dyna yang mampu menampung barang dengan berat sampai 7.000 kilogram, 110 PS adalah truk dengan tipe ini banyak dipilih oleh pelaku bisnis di Indonesia karena sisi ekonomisnya, 110 PS Economic Truck (ET) adalah tipe truk Dyna yang sudah memilikipower steering . Tipe ini terbilang tangguh dengan 6.167 sebagai Final Gear Ratio-nya, 130 PS Xpress Truck (XT) merupakan tipe truk Dyna lainnya yang sudah ber-power steering yang bahkan juga dibekali dengan long wheel base. Optimalnya Final Gear Ratio yang dimiliki mobil ini, yaitu 5.375, menjadikan truk ini makin mampu untuk mengangkut barang dengan berat sampai 7.500 kilogram, 130 PS Heavy Truck (HT) merupakan mobil truk Dyna yang daya angkutnya paling besar apabila dibandingkan dengan tipe truk yang lain. Optimalnya Final Gear Ratio yang dimiliki oleh truk ini, yaitu 6.428.  Secara keseluruhan spesifikasi mesin Toyota Dyna akan disajikan pada tabel berikut

Spesifikasi Mobil Toyota Dyna

Spesifikasi

110 ST

110 ET

130 LT

130 HT

Seri Mesin

W04D-TM

W04D-TM

W04D-TN

W04D-TN

Tipe Mesin

4 Cyl in-line, 8V, OHV Direct Injection

4 Cyl in-line, 8V, OHV Direct Injection

4 Cyl in-line, 8V, OHV Direct Injection

4 Cyl in-line, 8V, OHV Direct Injection

Isi Silinder (cc)

4.009

4.009

4.009

4.009

Torsi Maximum (Nm/rpm)

29.0/ 1.800

29,0 / 1.800

37.0/ 1.800

37.0/ 1.800

Bahan Bakar – Sistem

Penyemprotan Langsung/ Direct Injection

Penyemprotan Langsung/ Direct Injection

Penyemprotan Langsung/ Direct Injection

Penyemprotan Langsung/ Direct Injection

Bahan Bakar – Jenis

Solar/ Diesel

Solar/ Diesel

Solar/ Diesel

Solar/ Diesel

Bahan Bakar – Kapasitas Tangki (L)

100

100

100

100

Kapasitas Air Pendingin (ltr)

13.0

13.0

13.0

13.0

Kapasitas Oli Mesin (ltr)

8.7

8.7

8.7

8.7

Baterai

12V - 60 Ah x 2

12V - 60 Ah x 2

12V - 60 Ah x 2

12V - 60 Ah x 2

Starter (V-kW)

24 - 4.5

24 - 4.5

24 - 4.5

24 - 4.5

Alternator (V-A)

24 - 30

24 - 30

24 - 30

24 - 30

Radius Putar (m)

5.7

6.7

6.7

6.7

Sistem Pemasukan Udara

Turbo Charger dengan Intercooler/Turbo Charger with Intercooler

Turbo Charger dengan Intercooler/Turbo Charger with Intercooler

Turbo Charger dengan Intercooler/Turbo Charger with Intercooler

Turbo Charger dengan Intercooler/Turbo Charger with Intercooler

Daya Maximum (ps/rpm)

110/2.800

110 / 2.800

130/ 2500

130/ 2500

Panjang | mm

4.745

6.026

6.026

6.026

Lebar | mm

1.717

1.874

1.956

1.956

Tinggi | mm

2.140

2.145

2.160

2.160

Jarak Sumbu | mm

2.530

3.380

3.380

3.380

Jarak Pijak Depan | mm

1.415

1.405

1.455

1.455

Jarak Pijak Belakang | mm

1.420

1.440

1.480

1.480

Transmisi

Manual 5 Kecepatan/ 5 Speed Manual

Manual 5 Kecepatan/ 5 Speed Manual

Manual 5 Kecepatan/ 5 Speed Manual

Manual 5 Kecepatan/ 5 Speed Manual

Perbandingan Gigi ke-1

5.339

5.339

4.981

4.981

Perbandingan Gigi ke-2

2.792

2.792

2.911

2.911

Perbandingan Gigi ke-3

1.593

1.593

1.556

1.556

Perbandingan Gigi ke-4

1.000

1.000

1.000

1.000

Perbandingan Gigi ke-5

0.788

0.788

0.738

0.738

Perbandingan Gigi Reverse

5.339

5.339

4.625

4.625

Perbandingan Gigi Terakhir

4.625

5.125

5.833

5.833

Sistem Kemudi

Recirculating Ball Screw

Recirculating Ball Screw

Recirculating Ball Screw

Recirculating Ball Screw

Suspensi Depan

Gandar Rigid dengan Per Daun/Rigid Axle with Leaf Spring

Gandar Rigid dengan Per Daun / Rigid Axle with Leat Sprin

Gandar Rigid dengan Per Daun/Rigid Axle with Leaf Spring

Gandar Rigid dengan Per Daun/Rigid Axle with Leaf Spring

Suspensi Belakang

Gandar Rigid dengan Per Daun/Rigid Axle with Leaf Spring

Gandar Rigid dengan Per Daun/Rigid Axle with Leat Spring

Gandar Rigid dengan Per Daun/Rigid Axle with Leaf Spring

Gandar Rigid dengan Per Daun/Rigid Axle with Leaf Spring

Rem Depan

Tromol/ Drum with Two Leading Shoe

Tromol / Drum with Two Leading Shoe

Tromol/ Drum withTwo Leading Shoe

Tromol/ Drum withTwo Leading Shoe

Rem Belakang

Tromol/ Drum with Dual Two Leading Shoe

Tromol / Drum with Dual Two Leading Shoe

Tromol/ Drum with Dual Two Leading Shoe

Tromol/ Drum with Dual Two Leading Shoe

Ban Depan

7.50 - 15 - 12 PR

7,00 - 16 - 14 PR

7.50 - 16 - 14

7.50 - 16 - 14

Ban Belakang

7.50 - 15 - 12 PR

7,00 - 16 - 14 PR

7.50 - 16 - 14

7.50 - 16 - 14

Jumlah Roda

4

6

6

6

Bedasarkan penjelasan diatas, dapat dikatakan bahwa Toyota Dyna adalah jenis truck yang cukup ekonomis untuk mengakomodasi kebutuhan baik itu angkutan barang ataupun penumpang. Harga jual yang ditawarkan pun terbilang kompetitif dibandingkan dengan spesifikasi yang ditawarkan. Melalui tipe yang sangat beragam Anda leluasa memilih sesuai dengan kebutuhan Anda

Pahami syarat-syarat berikut sebelum Anda mengajukan kredit toyota dyna :

Syarat Kredit Toyota Dyna

  • Data Konsumen*
    • FC KTP Pemohon & Pasangan
    • FC Cover Tabungan
    • FC Mutasi Tabungan (3 Bulan Terakhir)
    • FC Slip Gaji Terbaru/Bukti Usaha
    • FC Kartu Keluarga
    • FC Bukti kepemilikan Rumah

*Berlaku untuk pengajuan individu/perorangan, dan semua data merupakan data yang masih berlaku

Sebelum Anda mengambil kredit mobil dyna, Anda bisa melakukan penghitungan simulasi kredit mobil untuk mendapatkan penawaran kredit mobil murah dengan cicilan ringan dan tidak memberatkan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.