Suku Bunga Tahapan Gold BCA
Saldo | Suku Bunga (%pa) |
< Rp5.000.000 | 0,00 |
>= Rp5.000.000 - < Rp50.000.000 | 0,08 |
>= Rp50.000.000 - < Rp500.000.000 | 0,12 |
>= Rp500.000.000 - < Rp1.000.000.000 | 0,15 |
>= Rp1.000.000.000 | 0,21 |
Berlaku Efektif: 1 Januari 2021
Sekilas Tentang Bank BCA
Sesuai dengan komitmen Bank BCA “Senantiasa Di Sisi Anda,” Bank Central Asia (BCA) yang berdiri pada tahun 1957 telah menawarkan beragam solusi finansial dengan layanan transaksi perbankan untuk berbagai kalangan dan usia. Melakukan berbagai transaksi keuangan serta layanan perbankan jadi semakin mudah dengan dukungan kekuatan antar jaringan, luasnya jaringan ATM di mana nasabah dapat melakukan berbagai transaksi keuangan lintas bank melalui jaringan ATM Prima, serta jaringan elektronik lainnya dari Bank BCA.
Bahkan, Bank BCA telah menyediakan berbagai fasilitas online untuk memudahkan nasabahnya melakukan transaksi keuangan dari mana saja dan kapan saja selama 24 jam 7 hari dalam seminggu. Berbagai produk sebagai solusi finansial baik untuk perseorangan maupun korporasi serta bisnis skala kecil, menengah, atau besar, telah dipersiapkan Bank BCA sesuai dengan pilihan dan kebutuhan nasabahnya. Saat ini, Bank BCA tumbuh menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia dengan jumlah nasabah yang sangat besar dari berbagai kalangan dan tingkatan usia, dan selama perjalanannya hingga kini Bank BCA telah memberikan kontribusi bagi perkembangan literasi keuangan masyarakat Indonesia.
Sekilas Mengenai Tahapan Gold BCA
Diantara mobilitas bisnis yang tinggi, dibutuhkan kemudahan dalam melakukan transaksi bisnis. Tahapan Gold hadir untuk membantu kelancaran usaha seraya melindungi kredibilitas transaksi bisnis Anda.
Dengan Tahapan Gold, Anda bisa melakukan transaksi bisnis selama 24 jam seminggu penuh, dimana dan kapan saja. Layanan kami bukan hanya praktis, tetapi juga terlindungi.
Keungulan Utama:
- Detail setiap transaksi rekening
- Info via SMS/Email
- Automatic Transfer System Online
- Layanan Appointee
- Rekening Tahapan dapat dibuka dengan opsi tanpa buku sesuai kebutuhan nasabah.
- Cek mutasi dan transaksi dapat memanfaatkan BCA mobile, estatement Klik BCA Individu & Klik BCA Bisnis
- Tak perlu ganti nomor rekening bila buku hilang
Kelebihan Tahapan Gold BCA
Ragam produk, ragam manfaat. Khusus Tahapan Gold, dapatkan kemudahan dengan keutamaan dalam transaksi bisnis ditambah manfaat Tahapan BCA lain. Kami ingin Anda nyaman dalam bertransaksi, senyaman kami melayani Anda.
- Ukuran buku tabungan lebih kecil, mudah dibawa kemana-mana.
- Bisa transaksi tanpa buku. Gunakan BCA mobile dan kartu ATM untuk seluruh transaksi perbankan Anda. Informasi mutasi rekening dan transaksi kini semudah chatting.
- Informasi mutasi rekening yang lebih lengkap. Selain berisi nominal transaksi dan saldo, juga memuat detail setiap transaksi seperti nama penerima/pengirim, informasi pembayaran dan berita.
- Dapatkan informasi transaksi atas rekening melalui SMS atau e-Mail, jenis transaksi yang dinotifikasi bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
- Untuk menjaga kredibilitas nasabah, rekening Giro dapat terhubung dengan rekening Tahapan Gold melalui layanan Automatic Transfer System (ATS) Online, sehingga jika ada pembukaan cek/BG dan dana Giro tidak cukup, maka kekurangan dana pada rekening giro bisa langsung tertutupi dari rekening Tahapan Gold.
- Manfaatkan waktu dengan menggunakan layanan Appointee untuk menunjuk 2 (dua) orang wakil yang dipercaya untuk melakukan transaksi perbankan dengan membawa bukti kepemilikan rekening dan identitas.
- Nomor rekening, bagian dari identitas bisnis Anda. Nomor rekening yang sudah diingat mitra usaha, memperlancar bisnis Anda. Tidak perlu ganti nomor rekening jika buku tabungan hilang.
* Hanya terdapat di BCA cabang tertentu
Selain manfaat diatas, dapatkan juga fasilitas lain yang dimiliki oleh Tahapan BCA seperti Kartu Paspor BCA, Debit BCA, Tunai BCA, m-BCA, KlikBCA, SMS BCA, SMS Top Up serta BCA byPhone yang dapat diakses kapan saja dan di mana saja selama 24am non-stop.
Informasi yang Perlu Diketahui
Layanan info via SMS dan/ atau e-Mail
Dengan layanan info via SMS (Telkomsel, XL, dan Indosat) dan/atau e-Mail, Anda akan mendapatkan informasi berupa notifikasi atas transaksi yang terjadi pada rekening Anda. Jenis transaksi yang dapat dipilih meliputi:
- Informasi Saldo
- LLG Masuk
- Tarikan Warkat (Cek/BG)
- Tarikan Khusus (appointee)
- Tolakan Kliring
- Seluruh Transaksi Debet
- Seluruh Transaksi Kredit
Catatan: Informasi saldo yang ditampilkan adalah informasi saldo siap pakai pada saat informasi dikirim.
Untuk transaksi lainnya, Anda dapat menentukan mulai dari nominal berapa notifikasi akan dikirim.
Biaya yang dikenakan untuk layanan ini (semua provider) adalah sbb:
Produk Dana | Biaya |
Rupiah (Tahapan, Tahapan Gold, Tapres, Giro IDR) |
Rp 500 |
Valas (BCA Dollar USD & SGD) |
USD 0.05 SGD 0.05 |
Catatan : untuk rekening Tahapan TKI akan dikenakan biaya sebesar Rp 1000
Waktu Pengiriman Transaksi Layanan Info via SMS/email
Jenis Transaksi | Waktu Kirim |
Informasi Saldo |
|
Transaksi Lainnya | Dikirimkan secara langsung ketika transaksi selesai dilakukan |
Catatan : * Pilih salah satu
Per 1 Juni 2016,
- Bagi Anda pengguna provider Telkomsel, akan terjadi perubahan pendebetan biaya yang awalnya dengan melakukan pendebetan pulsa menjadi pendebetan rekening.
- Bagi Anda pengguna provider Smartfren dan Three dapat menggunakan layanan ini.
Limit transaksi dan biaya administrasi bulanan rekening Tahapan Gold pada dasarnya sama seperti Tahapan biasa yaitu tergantung dari kartu ATM atau Paspor BCA yang digunakan. Tetapi karena Tahapan Gold diperuntukkan bagi nasabah bisnis dengan saldo rata- rata diatas Rp 10.000.000, maka bagi nasabah dengan saldo dibawah rata- rata, akan dikenakan biaya administrasi sebesar Rp 25.000.
Jenis Kartu | Biaya Administrasi per bulan (Rp) |
Biaya Pembuatan/Penggantian Kartu (Rp) |
Blue / Khusus Counter | 15.000 | 10.000 |
Gold | 17.000 | 15.000 |
Platinum | 20.000 | 20.000 |
*) Update per Januari 2016
Penting:
Untuk menjaga kenyamanan kegiatan perbankan, Anda perlu mengetahui dua hal berikut:
- Fluktuasi suku bunga bisa terjadi mengikuti perkembangan pasar
- Pastikan Kartu Paspor BCA ada di tangan Anda dan jaga kerahasiaan PIN Anda.
Syarat Pembukaan Tahapan BCA
Untuk Nasabah Baru:
Segera kunjungi cabang BCA terdekat dengan membawa identitas diri asli (KTP/Paspor), NPWP dan setoran awal.
- Calon Nasabah adalah perorangan atau yayasan.
- Mengisi dan menandatangani formulir permohonan pembukaan rekening Tahapan BCA.
- Membawa bukti identitas diri yang masih berlaku serta NPWP.
- Setoran awal minimum Rp10.000.000,-
- Saldo minimum ditahan Rp50.000.
- Biaya administrasi bulanan, sesuai dengan kartu paspor BCA yang dimiliki.
Untuk Nasabah Tahapan BCA:
Ingin mengganti Tahapan BCA-nya dengan Tahapan Gold? Datang saja ke cabang tempat membuka rekening dengan membawa buku Tahapan lama, identitas diri asli (KTP/Paspor) dan NPWP.
* Untuk mendapatkan layanan Info via SMS/e-mail, layanan Appointee dan Automatic Transfer System Online, lakukan registrasi di cabang tempat membuka rekening.