8 Bisnis Kekinian yang Bisa jadi Inspirasi Para Calon Pengusaha Muda
Perkembangan dunia bisnis di tanah air menunjukkan geliat yang cukup menjanjikan. Banyak bidang bisnis baru yang bisa dijadikan sebagai peluang, beberapa bahkan belum pernah dijalankan sebelumnya.
Hal ini membuat minat anak muda untuk terjun menjadi entrepreneur juga semakin tinggi saja. Jika selama ini kamu berniat menjadi entrepreneur muda yang sukses, maka tidak ada salahnya untuk segera terjun ke bisnis yang kamu minati.
Semakin cepat kamu memulainya, maka kesuksesan juga akan semakin cepat datang.
Simak beberapa pilihan bisnis kekinian berikut ini, yang bisa kamu pilih dan jadikan sebagai inspirasi untuk meraih kesuksesan, seperti yang dikutip Cermati.com.
1. Warung Kelontong Berkonsep Ramah Lingkungan
Toko ramah lingkungan via checkinjakarta.id
Warung kelontong sudah sangat familiar dan bisa ditemukan dengan begitu mudah di setiap pemukiman. Namun untuk warung kelontong berkonsep ramah lingkungan tentu merupakan sesuatu yang langka, bahkan belum ada di tanah air.
Jika kamu termasuk orang yang peduli dengan isu lingkungan, maka membuka warung kelontong dengan konsep ramah lingkungan ini akan menjadi pilihan tepat.
Kamu bisa membuat konsep penjualan yang unik, termasuk peniadaan kantong plastik dan penggunaan kemasan berbahan ramah lingkungan (daur ulang). Menghindari pembuangan bahan makanan, menghindari penambahan sampah plastik dan berbagai usaha lainnya yang terkait dengan hal ini.
Dijamin, bisnis ini akan menarik dan bisa mendatangkan banyak konsumen, terutama mereka yang peduli lingkungan. Konsep ini sudah sukses dijalankan oleh ingredients, sebuah toko makanan di Austin, Texas, Amerika Serikat.
2. Coworking Space
Bekerja online dari rumah merupakan gaya hidup yang belakangan banyak dipilih saat ini. Seperti para freelancer yang menikmati pekerjaan dengan bebas di tempat-tempat yang mereka inginkan merupakan kebutuhan tersendiri.
Namun selain bekerja ada keperluan profesional lainnya seperti bertemu dengan klien, meeting dengan tim, dan berbagai aktivitas lainnya tentu akan memerlukan tempat khusus.
Nah, ini bisa menjadi peluang bisnis untukmu. Kamu bisa membangun bisnis dengan membuat ruang-ruang kerja dengan sistem penyewaan, baik itu harian, mingguan, atau bahkan bulanan. Banyak orang membutuhkan layanan seperti ini, sehingga kamu memiliki peluang yang besar untuk sukses di bidang tersebut.
Saat ini, bisnis coworking space bahkan sudah berkembang pesat di beberapa kota di tanah air, seperti: Surabaya, Bandung, dan tentu saja Jakarta.
Baca Juga: Tips Mulai Bisnis Kekinian Dessert Box yang Omzetnya Semanis Rasany
3. Tinder Khusus Layanan Hewan Peliharaan
Aplikasi Tinder sudah sangat populer dan banyak digunakan selama beberapa tahun terakhir. Ini juga bisa menjadi ipsirasi bisnis baru, di mana kamu membuat aplikasi serupa khusus untuk hawan peliharaan.
Melalui aplikasi tersebut, para pengguna yang sedang mencari dan ingin melepas hewan peliharaan bisa berinteraksi. Hal ini memungkinkan mereka saling menemukan berbagai hewan peliharaan yang mereka inginkan (adopsi), sehingga proses ini berjalan dengan lebih mudah dan sesuai harapan. Aplikasi BarkBuddy menjadi salah satu yang sukses dengan konsep unik ini.
4. Layanan Perawatan Khusus untuk Ibu Hamil
Mengandung merupakan salah satu momen terindah bagi wanita, namun ini juga bukan proses yang mudah, terutama untuk kehamilan pertama. Banyak perubahan yang akan terjadi di masa kehamilan, sehingga para ibu hamil membutuhkan dukungan dan juga layanan yang tepat selama masa kehamilan ini hingga melahirkan.
Bisnis dalam bidang ini sangat menjanjikan, di mana kamu bisa menyediakan perawatan khusus ibu hamil ini dalam berbagai bentuk, seperti: konsultasi, laundry, persiapan melahirkan, perawatan tubuh dan wajah, manicure, perawatan bayi, pedicure, dan yang lainnya. Untuk layanan yang satu ini, Bedrest Concierge merupakan salah satu perusahaan sukses dan bisa dicontoh.
4. Bikin Board Game
Jika kamu termasuk peminat board game, maka menekuni bidang yang satu ini sebagai bisnis akan menjadi sesuatu yang menyenangkan. Kamu bisa mendesain berbagai permainan dengan menggunakan The Game Crafter yang cukup simpel dan mudah.
Dengan layanan ini, kamu bisa membuat berbagai permainan yang benar-benar sesuai dengan keinginanmu. Agar lebih menarik, tidak ada salahnya mencoba merancang berbagai permainan tradisional yang asli Indonesia.
Baca Juga: Intip 7 Trik Mendatangkan Rupiah Berlimpah dari Usaha Rumahan
6. Platform Penyewaan Drone
Drone sudah menjadi kebutuhan banyak orang saat ini dan kamu bisa menjadikan ini sebagai peluang bisnis yang menjanjikan. Di tanah air sendiri, angka kepemilikan produk ini masih rendah, sehingga kesempatan sukses dengan membuka layanan penyewaan akan terbuka lebar.
Kamu bisa membuka bisnis penyewaan drone ini secara online dan mendapatkan pasar dengan jangkauan yang sangat luas. Selain itu, lengkapi juga bisnismu dengan menyewakan action cam yang belakangan juga banyak dicari.
7. Kuliner dengan Menu Fusion dan Kekinian
Bisnis klasik yang tidak pernah mati, kuliner memang selalu berkembang dan akan terus dicari. Ini bisa menjadi inspirasi bisnis yang sangat menjanjikan, apalagi jika kamu memang memiliki ketertarikan dalam bidang kuliner ini sejak awal.
Pilih kuliner yang tepat dan unik, sehingga bisnismu bisa merambah pasar dengan cepat. Manfaatkan layanan aplikasi ojek online dan juga media sosial untuk memperkenalkan bisnis ke khalayak ramai. Kedua media ini akan membantu kamu membangun bisnis kuliner dengan lebih cepat dan mudah.
8. Membuat Bumper untuk YouTuber
Menjadi salah satu media yang paling banyak diakses, YouTube tentu selalu menjadi ladang bisnis bagi mereka yang bisa memanfaatkannya. Jika kamu memiliki kemampuan mumpuni dalam mengedit video, maka kamu bisa bekerja untuk para YouTuber yang banyak membutuhkan layanan yang satu ini.
Bukan hanya itu saja, kamu bahkan bisa membuat video sendiri dan menikmati keuntungan langsung dari setiap iklan yang tayang di kontenmu tersebut. Keuntungan dari yang terakhir ini tentu akan sangat layak untuk dipertimbangkan, bukan?
Inspirasi yang Memanfaatkan Momen dan Tren
Bisnis bisa terinspirasi dari mana saja, bahkan dari hal-hal yang tidak terpikirkan oleh orang lain sama sekali. Cari dan temukan inspirasi bisnis saat ini juga, agar kamu bisa memulainya dengan segera. Bisnis akan berjalan sukses, jika kamu bisa mendapatkan inspirasi yang tepat dan momen terbaik untuk mewujudkannya.
Baca Juga: Intip 7 Trik Mendatangkan Rupiah Berlimpah dari Usaha Rumahan