9 Cara Bikin Rumah Jadi Hunian yang Sehat dan Nyaman

Selain nyaman, rumah haruslah sehat dan bisa membuat semua orang bebas dari gangguan kesehatan. Hal yang satu ini sudah menjadi perhatian banyak orang, mengingat kesehatan merupakan salah satu aset paling berharga dalam kehidupan ini. Namun, untuk mewujudkan memiliki rumah yang nyaman dan sehat, tak jarang orang mengetahuinya. 

Tak perlu khawatir, Cermati.com telah merangkum dari berbagai sumber mengenai berbagai cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk menciptakan rumah tinggal yang nyaman dan sehat. Simak ulasannya berikut ini!

1. Hindari material berbahan zat kimia berbahaya


Hindari material yang menggunakan zat kimia

Saat Anda membangun rumah atau bahkan melakukan perbaikan pada beberapa bagian, pastikan Anda hanya menggunakan bahan material yang aman dan ramah lingkungan. 

Jangan pakai material yang mengandung zat kimia berbahaya, sebab ini bisa menimbulkan penyakit dan berbagai gangguan kesehatan lainnya. Ada banyak material yang mengandung bahan kimia berbahaya, seperti: thinner, peralatan berbahan PVC, beberapa jenis cat, dan yang lainnya.

2. Atur pencahayaan alami di area rumah

Rumah yang sehat harus mendapatkan cahaya matahari yang cukup, bahkan untuk semua area di dalamnya. Pencahayaan alami seperti ini akan membuat ruangan di dalam rumah lebih hangat dan kering, sehingga tidak terasa lembab dan pengap. 

Kondisi ini akan mencegah jamur dan berbagai bakteri lainnya berkembang. Selain itu, gunakan juga cahaya lampu yang memadai di dalam setiap ruangan, agar aktifitas bisa berjalan dengan nyaman dan kesehatan mata tetap terjaga.

3. Siapkan ventilasi dan atur sirkulasi udara


Siapkan ventilasi dan sirkulasi udara yang cukup

Udara di dalam rumah harus terus berganti, agar Anda dan seluruh keluarga bisa hidup sehat di sana. Udara yang alami seperti ini akan membuat rumah lebih nyaman dan tidak terasa pengap. 

Anda harus mengatur sirkulasi udara ini dengan membuat ventilasi yang tepat sejak awal. Hal ini bisa diatur dengan membuat beberapa jendela, mengatur sirkulasi udara di area dapur, ruang tamu atau keluarga dan ruangan yang lainnya.

4. Jangan biarkan hama hidup

Hama menjadi salah satu sumber penyakit yang harus Anda hindari di area rumah. Serangga, rayap, kecoa, tikus dan yang lainnya merupakan jenis hama yang paling sering menjadi masalah di rumah. 

Ada banyak masalah yang bisa ditimbulkan hama di rumah Anda, seperti: kerusakan pada beberapa bagian rumah, bau menyengat, kotoran hama, dan yang lainnya. Semua ini tentu sangat mengganggu dan bisa menimbulkan penyakit. Cegah hama ini masuk ke rumah dan jangan berikan ruang, agar kelak Anda tidak perlu kerepotan untuk membasminya. 

Baca Juga: Properti Terkena Dampak Corona, Begini Tips Aman Beli Rumah Online

5. Pakai material yang mudah dibersihkan


Pakai material yang mudah dibersihkan

Agar kebersihan rumah selalu terjaga, pastikan Anda menggunakan berbagai perabot rumah dengan material yang mudah dibersihkan. Ini akan menghemat waktu dan tenaga. Anda bisa membersihkan berbagai peralatan dan area rumah dengan lebih mudah, sehingga tidak lagi kotor. Hindari material yang sulit dibersihkan dan bisa membuat Anda malas menjaga kebersihan rumah.

6. Memiliki hewan peliharaan dan rawat dengan baik

Memiliki hewan peliharaan juga bisa membuat Anda dan keluarga hidup lebih sehat. Hewan peliharaan akan membuat mood menjadi lebih positif dan emosi menjadi lebih stabil. Hewan peliharaan ini akan menjadi “teman” bagi Anda dan seluruh anggota keluarga, sehingga suasana rumah menjadi lebih hangat. 

Namun jangan lupa untuk selalu merawatnya dengan baik, agar hewan peliharaan Anda juga bisa hidup sehat berdampingan dengan Anda.

7. Kelola sampah dan limbah dengan baik


Kelola sampah dan limbah dengan baik

Anda juga perlu mengatur limbah rumah tangga Anda dengan baik, termasuk sampah yang diproduksi setiap harinya. Hal ini bisa Anda lakukan dengan banyak cara, mulai dari mengatur septic tank hingga saluran pembuangan air di rumah Anda. Selain itu, kelola juga sampah di rumah Anda dengan cara yang tepat, agar tidak sampai bau dan menimbulkan masalah.

Baca Juga: Raup Untung Besar dari Bisnis Daur Ulang Barang Bekas

8. Atur sistem air bersih dengan baik

Jangan lupa untuk mengatur sistem air bersih di rumah Anda. Jika Anda menggunakan air ledeng, maka pastikan semua kran sudah dipasangi sistem penyaringan yang memadai. 

Hal ini akan menjamin air sudah layak untuk dikonsumsi dan digunakan untuk berbagai kebutuhan di rumah Anda. Hal yang sama juga bisa Anda lakukan untuk air yang berasal dari sumur pompa.

9. Buat taman yang nyaman


Buat taman yang nyaman

Tidak harus di area yang luas, Anda juga bisa membuat taman berukuran mini di sekitar rumah Anda. Letakkan beberapa pot bunga di teras dan juga halaman rumah. 

Jika area halaman rumah, maka Anda bisa menanam beberapa tanaman hias secara langsung di sana. Selain membuat rumah lebih indah, taman ini juga akan membuat sirkulasi udara ke rumah menjadi lebih sejuk. 

Rencanakan dengan Matang

Jika Anda termasuk orang yang ingin memiliki rumah idaman yang sangat memperhatikan kenyamanan dan kesehatan, pastikan Anda merencanakan sejak awal dengan matang. Mulai menggunakan berbagai material yang aman bagi kesehatan, merawat kebersihan secara rutin dan sebagainya. Jagalah kenyamanan dan kebersihan rumah sepanjang waktu, agar semua anggota keluarga sehat.

Baca Juga: Tips Jitu Memilih Furnitur yang Tepat Agar Rumah Lebih Nyaman