Begini Kisah Sukses Uya Kuya, Bintang Besar yang Pernah Jadi Badut Keliling
Jika mendengar nama Surya Utama, orang mungkin akan merasa asing. Namun tidak dengan nama Uya Kuya.
Uya Kuya adalah putra dari pasangan Yuanita dan Nararya Sutrasna yang sudah dikenal sebagai entertainer Nusantara. Pria kelahiran Bandung, 4 April 1975 ini telah lama malang melintang menjadi presenter, aktor, penyanyi/ rapper, produser, pesulap, penyiar radio, entrepreneur, dan juga YouTuber.
Baca Juga: Penghasilan Tambahannya Bikin Melongo! 7 Artis Ini Jadi Youtuber Terkaya di Indonesia
Eksis di Belantika Musik
Meski mengaku bahwa menyanyi bukan passion utamanya, namun nyatanya Uya punya jejak diskografi yang tak bisa diremehkan. Bersama Tofu, ia pernah menelurkan dua buah album studio, yakni Tofu (2000) dan Dua (2002) dengan hits seperti Cinta Semu, Mimpi Terindah, dan Biarkan Ku Sendiri. Ia pun ikut berkontribusi dalam menciptakan beberapa lagu.
Memiliki format trio, Uya kerap mengisi bagian rap dari balutan musik Pop/ R&B. Namun beberapa tahun berselang, Uya memilih hengkang dari Tofu dan posisinya belakangan diisi oleh Joeniar Arief.
Kendati begitu, pria yang kerap bergonta-ganti warna rambut ini juga sempat merilis karya musik sebagai solois. Selain mengeluarkan single Persembahan Cinta dan Cinta 24 Karat, ia juga merilis album solonya yang bertajuk Playboy Insyaf (2006).
Merambah Dunia Akting
Dalam berakting, Uya telah bermain di sejumlah film layar lebar seperti Gerhana (1999) dan Cinta 24 Karat (2003). Tak tanggung-tanggung, ia juga bertindak sebagai produser dan menciptakan lagu untuk film tersebut.
Barulah kemudian di tahun 2005, Uya kembali berakting dalam Bad Wolves (2005) bersama Indra Bekti, Sultan Djorghi, dan bintang kenamaan lainnya.
Didapuk Jadi Host Banyak Acara
Memandu acara adalah motivasi utama baginya untuk terjun ke industri hiburan. Setelah berhasil menemukan jalannya, ia pun semakin sukses menjadi presenter ternama. Berbagai TV Show pun telah menghadirkan Uya Kuya sebagai host andalannya.
Selain muncul dalam acara beken seperti Ketok Pintu dan Playboy Kabel, Uya juga hadir dalam Ngacir, Ekspresi Gaya Pelajar (EGP) SMU, serta Uya Emang Kuya dari tahun 2009-2011. Ia kemudian hadir dalam Uya Emang Kuya Spesial Ramadhan, Jebakan Betmen (2011-2012), dan Buaya Show (2011-2012).
Di tahun 2012-2014, Uya tetap eksis di layar kaca melalui Eat Bulaga! Indonesia. Demikian juga ia membintangi Koper Rejeki (2013), Suka-Suka Uya, Wayang Kampung Sebelah (WKS), dan Dahsyat di tahun 2013-2014.
Pada tahun 2014, Uya membawakan acara Panah Asmara Arjuna, Pesbukers, serta Anak Gemez Indonesia. Dari tahun 2014-2015, ia pun menjadi host untuk Kata Bergaya, Super Deal, dan The New Eat Bulaga! Indonesia (2014-2016).
Baca Juga: Dulu Pesulap, Kini Jadi Mualaf. Intip Kekayaan Miliaran Deddy Corbuzier
Makin Ngehits Sebagai Presenter
Adapun acara Real Star (2015) juga menghadirkan Uya yang kemudian berganti nama menjadi The Star (2016-2017). Di tahun 2015, ia membintangi Happy Show, Bolly Star Vaganza, The Real Versus, hingga Everybody Superstar. Pada tahun tersebut, Uya semakin hits dengan acara Rumah Uya yang dipandunya selama lima tahun hingga 2020.
Sementara itu, acara Pagi-Pagi Pasti Happy yang dibawakannya tayang selama tiga tahun (2017-2020). Sempat hadir di Inbox (2017), Uya kembali menjadi host untuk Pleboy Jaman Now (2017-2020).
Menjadi presenter andal, Uya membawakan acara Bahagia Cara Uya di tahun 2018 dan Hari Yang Aneh pada periode tahun 2018-2019. Ia lantas memandu acara Garis Tangan selama setahun lamanya (2019-2020) yang berlanjut dengan Keluarga Uya (2020).
Tahun demi tahun yang dilalui dengan bertekun membuat karier Uya Kuya makin meroket sebagai pemandu acara. Terkini, ia membawakan acara Bukan Bisik-Bisik (2020-2021) dan Air Mata Doa di tahun 2021.
Meraih Berbagai Penghargaan
Pada tahun 2010 dan 2011, Uya Kuya berhasil memenangkan Presenter Reality Show Terfavorit. Piala dari Panasonic Gobel Awards tersebut telah diboyongnya selama dua tahun berturut-turut.
Memasuki 2012, bintang iklan Supermi, Nexcom dan Susu Jahe Sidomuncul ini kembali meraih dua penghargaan dari SCTV Awards. Kedua trofi tersebut adalah Pembawa Acara Paling Ngetop dan Presenter Talkshow Hiburan Terfavorit.
Kemudian di tahun 2013, Panasonic Gobel Awards kembali menganugerahkan Uya Kuya dengan penghargaan Presenter Reality Show Terfavorit.
Dari tahun 2015, 2016 dan 2017, Uya sukses mendapat penghargaan untuk Presenter Kuis & Game Show Terfavorit. Penghargaan ini diberikan oleh Panasonic Gobel Awards. Dalam ajang tersebut, namanya juga sempat menjadi nominator dalam Presenter Talkshow Variety & Entertainment Terfavorit 2017.
Keluarga Uya Kuya
Uya menikah dengan model cantik bernama Astrid Khairunisha pada tahun 2003 lalu, sewaktu kondisi finansialnya masih jauh dari kata sukses. Namun Uya bersikukuh bahwa pernikahan dapat menjadi pembuka pintu rezeki baginya.
Pernikahan yang dikaruniai sepasang putri dan putra tersebut menjadikannya sebagai ayah dari dua anak. Putri pertamanya bernama Cinta Rahmania Putri Khairunnisha alias Cinta Kuya. Sedangkan putranya diberi nama Sydney Agusto Putra Utama yang akrab disapa Nino.
Uya mengatakan, kasih sayangnya kepada keluarga menjadi motivasi utamanya untuk berkarya. Penyuka warna hitam dan biru ini juga menandaskan, kesuksesan besar yang dititipkan kepadanya tak mungkin ia raih tanpa dukungan penuh dari istri tercinta.
Saat ini, keluarga Uya Kuya memutuskan untuk menetap di apartemen mewah senilai belasan miliar. Apartemen yang digabungkan dari dua unit tersebut menurutnya sangat cocok untuk dijadikan investasi properti.
Masa Lalu dan Usaha Uya Kuya Saat Ini
Tak hanya menggarap rezeki di panggung hiburan. Uya juga dikenal dengan tangan dinginnya sebagai pengusaha. Selain mempunyai showroom mobil dan ternak ikan louhan, lulusan FISIP Universitas Indonesia ini juga memiliki penangkaran kucing ras.
Meski begitu, bukan berarti ia tak pernah merasakan kesusahan hidup. Berbagi kisah, Uya pernah tidur tanpa beralaskan kasur dan tinggal di rumah kontrakan. Ketika itu, menurut Astrid, mereka baru saja menikah dan Uya telah hengkang dari Tofu yang membesarkan namanya.
Namun dari situlah Uya menemukan jalan baru untuk mewujudkan cita-citanya menjadi presenter. Hingga ia pun makin dikenal dengan image barunya sebagai hipnoterapis dan pesulap.
Sebelumnya, pria yang memulai usahanya dari nol ini pernah merasakan jadi badut keliling sewaktu masih kuliah. Ia kerap mengisi acara hiburan untuk acara ulang tahun dan sebagainya.
Berani adalah Kunci dari Kesuksesan
Saat disinggung mengenai kesuksesannya yang masif, Uya berpendapat bahwa keberanian merupakan kuncinya. Berani menjadi diri sendiri dan merangkul keunikan diri adalah pembeda yang dapat menjadi ciri khas seseorang.
Selain itu, pria yang pernah menghabiskan ratusan juta untuk berjuang sembuh dari Covid-19 ini menyebutkan soal berani keluar dari zona nyaman. Beranikan diri untuk keluar dari zona nyaman dan melakukan ekspansi. Jangan ragu untuk mengasah dan memperluas keterampilan di berbagai bidang baru.
Baca Juga: Berpenghasilan Ratusan Juta per Bulannya, Ini dia Youtubers Paling Kaya di Indonesia