Kisah Sukses Itzy, Girlband KPop Terkini yang Dongkrak Pendapatan JYP Entertainment
Satu lagi girlband keren yang meramaikan industri musik Korean Pop terkini ialah Itzy. Grup yang beranggotakan Yeji, Yuna, Chaeryeong, Lia dan Ryujin ini baru merilis single mereka yang berjudul It'z Different pada 12 Februari 2019.
Itzy yang dibentuk pada tahun 2019 ini berada di bawah asuhan label JYP Entertainment. Berasal dari Seoul, Korea Selatan, mereka meramu genre musik EDM yang dipadukan dengan sentuhan KPop serta nuansa Hip Hop.
Berkat debut album yang bertajuk IT'z ICY, It'z Me, mereka berhasil menyabet penghargaan dari Mnet Asian Music Award untuk Artis Wanita Baru Terbaik. Nama Itzy juga menjadi nominasi di ajang MTV Europe Music Award untuk Best Korean Act.
Dengan konsep girl-crush yang boyish, sporty and fresh, sister group dari Twice ini langsung menjadi sorotan dan mengguncang dunia musik KPop. Pasalnya, kelima member Itzy memang sudah tak asing lagi di kalangan fans JYP Nation dan pernah berkolaborasi dengan sejumlah member BTS sebelumnya.
Girlband Generasi Terkini
Koreaboo menyebutkan, kemunculan Itzy di tahun 2019 ini menjadi awal dari generasi keempat era girl group Korea Selatan yang makin populer dari waktu ke waktu. Ada pun grup dari generasi sebelumnya seperti BTS, Blackpink, hingga Twice hingga saat ini memang masih eksis. Mereka bahkan masih merajai puncak kejayaannya.
Setelah Twice melakukan debutnya di tahun 2016, Itzy menjadi girlband berikutnya yang dimunculkan oleh JYP Entertainment. Jika Twice tampil lebih imut, maka lain halnya dengan Itzy yang lebih seksi dan lebih ke Hip Hop.
Sebelumnya, JYP Entertainment dikenal telah menelurkan sejumlah girlband berbakat dan berjaya di masanya, seperti Wonder Girls dan Miss A. Namun kedua grup terkait memilih untuk tidak memperpanjang kerjasama setelah kontrak mereka berakhir.
Sebagai generasi keempat, Itzy hadir tak sendirian. Sejumlah idol baru seperti boyband Verivery, Dongkiz, Trei, Tim LWZ, serta girlband bernama Cherry Bullet juga ikut hadir meramaikan kancah musik KPop.
Baca Juga: Punya Banyak Fans dan Kaya Raya, Jungkook BTS Sempat Ingin Jadi Atlet Bulutangkis
Sejarah Nama yang Filosofis
Nama Itzy yang berhasil menyabet The Female New Artist di MGMA 2019 ini juga mempunyai sejumlah arti filosofis. Selain mengandung makna “mereka di sini”, secara harfiah Itzy (dilafalkan it-zee) juga berarti “have to”.
Menurut JYP Entertainment, nama tersebut dipilih dengan visi misi “perempuan punya segala hal yang kamu mau”. Sedangkan untuk para penggemar mereka, JYP mengumumkan sebutan untuk mereka ialah Midzy. Istilah Midzy merupakan gabungan dari kata Midji (artinya percaya dalam bahasa Korea) dan Itzy.
Muda, Berbakat, dan Berpengalaman
Yang menarik dari Itzy ialah kelima personelnya yang masih sangat muda. Lia dan Yeji sama-sama kelahiran tahun 2000. Sementara itu, Chaeryeong dan Ryujin lahir pada tahun 2001. Sedangkan, Yuna yang merupakan member termudanya, lahir di tahun 2002.
Yang menarik, Itzy juga erat kaitannya dengan girlband Izone. Ini dikarenakan Chaeyeon Izone dan Chaeryeong Itzy ialah sepasang kakak beradik. Sehingga kedua grup ini selalu saling mendukung satu sama lain dalam kiprahnya bermusik.
Meski masih muda, namun seluruh member Itzy sangat berbakat. Kelimanya merupakan rapper dan vokalis. Namun yang ditunjuk menjadi vokalis utama adalah Lia. Semuanya juga menjadi lead and main dancer terkecuali Lia. Meski begitu, Lia juga terkenal sangat berbakat dalam menari.
Tak banyak yang tahu jika Lia (Choi Jisu) sebelumnya pernah berlatih sebagai trainee di SM Entertainment. Lia saat itu harus mundur lantaran keluarganya yang keberatan. Hingga akhirnya ia pun bergabung bersama JYP Entertainment dan memulai debutnya dengan Itzy.
Demikian juga dengan pengalaman para member lainnya yang tak kalah menarik. Yeji pernah mendapat rekomendasi dari 2PM Junho dan ikut andil dalam acara SBS "The Fan" sebagai trainee JYP Entertainment. Sementara itu, Yuna sudah lebih dulu dikenal di kalangan penggemar KPop sejak kemunculannya sebagai pasangan Jungkook di video klip BTS yakni Love Yourself - Highlight Reel (2017).
Selain itu, Ryujin, Yeji, Yuna dan Chaeryeong juga pernah muncul di program Stray Kids. Grup boyband ini sempat menampilkan keempat member Itzy di episode pertama mereka, JYP Trainee Showcase.
Baca Juga: Kiat Sukses dari Han Yoo Ra, YouTuber dari Korea Selatan yang Cinta Indonesia
Langsung Cetak Banyak Prestasi
Video klip mereka yang berjudul Dalla Dalla diluncurkan pada Februari 2019. Dalla Dalla langsung mendapat viewers terbanyak kedua di Korea Selatan. Selain itu, Dalla Dalla berhasil mendapat 14 juta views dalam waktu 24 jam setelah rilis. Pencapaian ini memecahkan rekor jumlah views video klip debut girl group rookie tercepat yang menggeser posisi Izone.
Itzy juga langsung mencetak rekor sebagai girlband tercepat yang mendapat trofi di program musik bank Negeri Ginseng. Mereka berhasil menyabet penghargaan dari acara musik M-Countdown hanya sembilan hari setelah debut. Capaian ini menyingkirkan posisi Hwasa Mamamoo dengan lagu solonya yang berjudul Twit.
Sejauh ini, Itzy sudah berhasil mengantongi sejumlah penghargaan prestisius seperti Mnet Asian Music Award untuk Artis Wanita Baru Terbaik (2019), Golden Disk Award Song Division (2020), Penghargaan Musik Seoul untuk Artis Pendatang Baru Terbaik, hingga Golden Disk Award Rookie Artist Award (2020).
Itzy juga berhasil memecahkan rekor yang selama ini telah bertahan selama 22 tahun yakni melampaui kemenangan pertunjukkan musik debut terbanyak yang dipegang oleh S.E.S sejak tahun 1997.
Dalla Dalla kemudian menduduki chart Billboard di posisi ke-3 dalam kategori World Digital Songs. Kemudian untuk lagu Want It berada di posisi ke-8 dan telah diunduh lebih dari seribu kali.
Mendongkrak Pendapatan JYP Entertainment
Itzy yang meraih Rookie Award dari Soribada K-Music Awards 2019 ini konon diprediksi akan mendongkrak pendapatan agensi mereka, JYP Entertainment. Bersama Stray Kids, Itzy disinyalir dapat menambah pundi-pundi keuangan JYP Entertainment dari penjualan album dan tiket tur.
Menurut analisa pasar industri musik KPop, Itzy dan Stray Kids akan memegang 63 persen penjualan album dan menguasai 79 persen dari pelanggan JYP Entertainment. Sehingga agensi tersebut dapat meraih keuntungan fantastis. Tepatnya yaitu 174,5 miliar Won (sekitar 2 triliun Rupiah) dan 47,9 miliar Won (setara dengan 562 miliar Rupiah) dari kedua grup tersebut.
Belajar dari Kesuksesan Itzy
Melihat review keseluruhan Itzy, tak heran jika kelimanya berhasil meraih kesuksesan besar. Mereka tak hanya berbakat sebagai masing-masing individu namun juga mampu menggabungkan kualitasnya dengan selaras ke dalam Itzy.
Sebuah pepatah mengatakan, jika kamu ingin terbang bersama elang, berhentilah berenang bersama bebek. Seringnya, kekuatan kelompok dan orang-orang yang berada di sekeliling kita akan berpengaruh besar terhadap kelangsungan hidup ini. Jadi, kelilingi diri Anda dengan orang-orang yang punya kualitas yang ingin diteladani.
Sebaliknya, tinggalkan mereka yang kebiasaan buruknya tak sesuai dengan visi misi masa depan yang hendak Anda capai. Dengan begitu, kesuksesan impian Anda bisa selangkah lebih dekat untuk diraih menjadi nyata.
Baca Juga: Inspiring! Sering Dikomentari, Begini Kisah Perjuangan Panjang Lisa Blackpink Meraih Kesuksesan