Mencoba Metode Infus Untuk Mengatasi Injektor Mesin Diesel Common Rail Rawan Tersumbat

Mesin diesel common rail merupakan salah satu teknologi mesin diesel terbaru di mana proses penyaluran bahan bakar ke injektor jalur (rail) yang sama atau bersamaan. Sistem common rail memungkinkan bahan bakar dialirkan lewat fuel rail dan tersalur pada tiap injektor yang tersambung langsung dengan ruang bakar mesin. Biasanya sistem ini sudah memiliki sistem ECU (Electronic Control Unit) di mana sistem pembakaran sudah diatur dengan sistem dan waktu yang tepat.

Dari sistem di atas membuat mesin ini memiliki tekanan bahan bakar tinggi yang menghasilkan pembakaran bahan bakar yang baik dan merata. Oleh karena itu mesin ini didukung oleh bahan bakar solar dengan kualitas tinggi. Dari sini muncul pertanyaan dan kebiasaan di mana orang masih banyak memberi solar berkualitas rendah pada jenis mesin diesel modern seperti common rail.

Meski masih bisa menerima solar kualitas rendah, ada resiko yang harus diterima. Salah satunya adalah rawannya injektor mengalami sumbatan dan berujung kerusakan. Kalau sudah seperti ini mesin diesel common rail harus diperbaiki dengan metode yang tepat. Dalam tulisan ini kami akan menjelaskan semua itu termasuk metode infus yang bisa memperbaiki tersumbatnya injektor pada mesin diesel common rail.

Mengapa Injektor Mesin Diesel Bisa Tersumbat?

Sistem Injeksi Mesin Diesel common rail

Pada dasarnya solar kualitas rendah memiliki kadar air dan sulfur (belerang) yang sangat tinggi. Secara langsung membuat injektor menjadi tersumbat karena bahan bakar ini. Hal ini jika didiamkan akan menjadi bahaya karena mesin bisa rusak dalam waktu yang lama. Bahaya terjadi pada mesin karena terjadi proses pembakaran tidak sempurna sehingga terjadi proses yang membuat mesin ‘ngelitik’ dan akhirnya harus dibawa ke tempat servis mobil.

Secara detail injektor bisa tersumbat karena kualitas solar yang kurang baik membuat filter solar mesin common rail menyaring sulfur dan air lebih sering dari biasanya. Hal ini jika terus dibiarkan akan menambah efek buruk lanjutan yaitu asap knalpot hitam yang muncul dari mobil dan kerak yang ikut masuk ruang pembakaran.

Mesin diesel common rail yang terus terusan diberi solar kualitas rendah akan membuat injektor menjadi tersumbat. Jika pengendara tidak abai terhadap ini bukan tidak mungkin injektor yang kamu miliki bisa jebol dan rusak. 

Meski masalah pada mesin diesel ini sudah sering terjadi, namun sebagian besar orang masih berusaha mengakali hal ini. Biasanya mereka menambahkan zat aditif pada solar yang ada pada mesin mereka. Zat aditif berupa cairan tertentu yang dicampur ke bahan bakar bisa dibilang hanya sedikit membantu meningkatkan kadar bahan bakar diesel menjadi lebih baik.

Lain halnya dengan yang mencoba bahan bakar diesel yang dicampur zat aditif, ada pula yang masih tetap menggunakan bahan bakar solar kualitas rendah. Hal ini biasa terjadi di Indonesia saat mudik di mana pengguna mesin diesel menggunakan solar kualitas rendah saat berada di kampung. Penyebabnya adalah solar kualitas baik hanya bisa dijumpai di kota besar dan sulit dijangkau di desa. 

Meski tindakan di atas didasarkan atas kondisi, namun jika terus dibiarkan maka mesin diesel lama–lama bisa rusak. Kerusakan yang utama terjadi adalah pada injektor yang rawan tersumbat karena solar kualitas rendah tadi.

Cara Kerja Metode Infus Pada Mengatasi Injektor Mesin Diesel common rail Tersumbat

Kita sudah tahu bahwa injektor tersumbat dalam mesin common rail disebabkan karena pemakaian solar berkualitas rendah. Masalah ini adalah masalah biasa yang membuat bengkel sering dapat langganan servis mobil diesel common rail. Injektor yang tersumbat jelas bisa mengurangi kinerja mesin bahkan dapat merusak.

Kalau sudah rusak, terpaksa dilakukan servis dengan beberapa metode. Salah satunya adalah metode infus yang biasa dilakukan pada bengkel. Metode infus menggunakan cairan injector cleaner yang disuntikkan langsung ke selang injektor. Metode lain yang dikenal adalah metode purging yang mirip dengan metode infus, atau mencampur cairan injektor dengan bahan bakar.

Bisa dibilang metode infus atau purging bisa memberikan hasil maksimal pada pembersihan mesin common rail. Hal ini karena metode ini memungkinkan cairan cleaner dimasukkan langsung ke dalam injektor dalam rangka pembersihan. Hal ini jelas efektif dan efisien dibanding metode lainnya.

Meski servis injektor sudah banyak tersebar, bukan berarti kamu tetap membiasakan menggunakan solar berkualitas rendah terus menerus. Hal ini karena solar kualitas rendah juga memperpendek umur penggunaan filter karena terlalu kotor oleh kotoran bahan bakar. Penggantian filter solar yang terlalu sering juga akan merugikan.

Pentingnya Kualitas Solar dan Metode Infus Diesel common rail

Common Rail Diesel Injection System

Bagi pengguna mobil diesel modern termasuk common rail, kerusakan injektor adalah hal yang bisa terjadi karena penggunaan solar kualitas rendah. Oleh karena itu ada baiknya untuk menggunakan solar kualitas bagus karena lebih baik dari sisa residu dan tidak akan merusak mesin dalam jangka waktu yang lama. Semoga info ini bermanfaat!