Daftar Perusahaan Asuransi Mobil Syariah di Indonesia
Selain asuransi mobil konvensional, Indonesia merupakan salah satu negara yang menyediakan jasa asuransi mobil syariah. Asuransi mobil syariah merupakan produk asuransi yang tidak jauh berbeda dari asuransi mobil konvensional dengan tujuan memberi perlindungan pada kendaraan atas risiko kerugian keuangan berdasarkan prinsip hukum syariah. Umumnya, pemilik asuransi mobil akan menanggung risiko dengan cara mendonasikan atau melakukan infaq sebagian atau seluruh kontribusi melalui dana tabarru’ yang digunakan untuk membayar klaim.
Pada dasarnya, perbedaan asuransi mobil syariah dengan konvensional ialah prinsip yang digunakannya. Prinsip asuransi konvensional merupakan jual beli dengan kedua pihak akan mendapatkan keuntungan, sedangkan asuransi syariah menggunakan prinsip ta’awuni (tolong menolong) yang berarti nasabah memberikan kuasanya pada pihak asuransi untuk mengelola premi (tabarru’) dengan menggunakan akad wakalah bil ujrah.
Daftar Asuransi Mobil Syariah di Indonesia
Asuransi Mobil itu Penting
Ada banyak jenis asuransi syariah di Indonesia, salah satunya asuransi mobil. Berikut merupakan daftar perusahaan asuransi mobil syariah yang ada di Indonesia, yaitu:
-
ACA Syariah
Asuransi Mobil ACA Syariah merupakan produk asuransi yang dikelola oleh PT Asuransi Central Asia (ACA Asuransi) dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Perusahaan asuransi ini dijalankan menurut syariat Islam, bahkan menawarkan berbagai produk termasuk asuransi mobil.
-
Askrida Syariah
Asuransi Mobil Askrida Syariah merupakan perusahaan asuransi berbasis hukum Islam yang menjamin risiko baik untuk kerusakan pada kendaraan dan kehilangan. Kerusakan yang ditanggung bisa karena terbalik dan tergelincir, kebakaran, tabrakan, pencurian, ledakan, dan lainnya. Sedangkan jaminan lainnya, Asuransi Mobil Askrida Syariah dapat menjamin huru-hara, banjir, dan tanggung jawab hukum pada pihak ketiga.
-
Astra Buana Syariah
Asuransi Mobil Astra Buana Syariah merupakan produk asuransi dari Astra yang memiliki Garda Oto Syariah dengan jasa pengelolaan finansial dengan prinsip kaidah keislaman yang berdasar pada rasa tolong menolong. Asuransi ini memberikan layanan mulai dari bengkel dan jaringan syariah, rate dan paket, fasilitas dari Garda Oto, dan lainnya.
-
Autocillin Ikhlas
Asuransi Mobil Autocillin Ikhlas merupakan produk asuransi mobil dari Adira Insurance yang dimodifikasi iuran premi sesuai dengan kebutuhan pelanggannya. Jadi, seluruh produk yang dipilih, baik perlindungan komprehensif atau TLO, akan disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, nasabah memiliki peluang mendapatkan hasil di akhir periode apabila tidak ada pengajuan klaim.
-
Chubb Syariah
Asuransi Chubb Syariah merupakan produk asuransi yang memberikan proteksi pada seluruh risiko kerugian baik itu rusak atau hilang.
-
Otomate Syariah
Asuransi Mobil Otomate Syariah merupakan salah satu produk asuransi syariah terbaik yang dimiliki oleh perusahaan ACA. Produk ini mencakup asuransi mobil All Risk, yaitumobil akan mendapatkan jaminan perlindungan secara penuh atas kerugian atau kerusakan yang terjadi.
-
Ramayana Syariah
Asuransi Mobil Ramayana Syariah merupakan produk asuransi syariah yang dimiliki oleh PT Asuransi Ramayana Tbk yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Asuransi ini memiliki banyak produk-produk baik itu secara umum maupun kerugian yang dikelola dengan prinsip syariat Islam, yaitu tolong menolong dan sistem bagi hasil. Sangat cocok bagi kamu yang ingin perlindungan komprehensif tanpa riba. Salah satu produk unggulannya adalah Asuransi Mobil Ramayana Syariah.
-
Sinar Mas Syariah
Asuransi Mobil Sinar Mas Syariah merupakan salah satu jenis produk dari PT Asuransi Sinar Mas yang dijalani dengan prinsip syariah.
-
Syariah Garda Oto
Asuransi Garda Oto Syariah merupakan asuransi yang menerapkan sistem para nasabah saling menanggung risiko dengan menghibahkan sebagian atau bahkan seluruhnya lewat dana tabarru’ untuk membayar klaim atau musibah yang dialami oleh sebagian peserta. Di sini, peran perusahaan akan sebagai pemegang amanah untuk mengelola maupun menginvestasikan dana dari kontribusi para peserta.
-
Takaful Syariah
Asuransi Mobil Takaful Syariah merupakan produk asuransi yang memberikan perlindungan khusus untuk kendaraan selain bus dan truk. Asuransi ini memiliki 2 jenis polis, yaitu tipe komprehensif dan cover partial loss. Selain itu, risiko yang akan ditanggung asuransi ini bisa karena pencurian, benturan, tabrakan, hingga derek.
-
Zurich Syariah
Asuransi Mobil Zurich Syariah merupakan produk asuransi yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan menjalankan akad Wakalah Bil Ujrah dalam mengelola risiko. Tidak hanya itu, sesama peserta akan saling tolong menolong dalam menggunakan akad tabarru’. Salah satu produk unggulannya adalah Autocillin Ikhlas (Asuransi Mobil Syariah).
Pilih Asuransi Mobil Syariah yang Paling Tepat untuk Kebutuhan
Itulah daftar asuransi mobil syariah yang ada di Indonesia. Setiap perusahaan memiliki keuntungannya masing-masing. Kamu perlu melakukan riset lebih lanjut dan memilih produk asuransi mobil syariah yang paling tepat untukmu.