Kartu Kredit vs Pinjaman KTA, Mana yang Lebih Untung?
Produk pinjaman saat ini semakin banyak. Di perbankan, ada yang kita kenal dengan kartu kredit dan Kredit Tanpa Agunan (KTA).
Kartu kredit sebetulnya adalah alat pembayaran non-tunai saat melakukan transaksi keuangan. Namun pada praktiknya, ada fasilitas tarik tunai dan dana tunai yang bisa dimanfaatkan pengguna kartu kredit saat butuh uang mendesak.
Tarik tunai kartu kredit dapat dilakukan di mesin ATM maupun EDC. Mengambil uang tunai dengan kartu kredit dikenakan biaya disertai bunga sebesar 4% atau minimal Rp50 ribu setiap kali penarikan.
Sedangkan dana tunai kartu kredit, yaitu fasilitas pinjaman yang dananya berasal dari limit kartu kredit. Biasanya nilai pinjaman yang diberikan sekitar 40-50% dari sisa limit kartu kredit.
Selanjutnya pinjaman tersebut akan dikirim ke rekening pengguna. Tagihannya bakal dimasukkan ke tagihan kartu kredit supaya bisa mencicil setiap bulan.
Sementara KTA adalah produk fasilitas pinjaman tanpa agunan bagi perorangan dan dapat digunakan untuk segala kebutuhan, seperti mendirikan usaha, biaya pendidikan anak, renovasi rumah, biaya pernikahan, dan lainnya.
Jika Anda masih bingung mau mengajukan produk pinjaman yang mana, intip dulu nih kelebihan kartu kredit dan KTA.
Baca Juga: Mumpung Lagi Banyak Promo, Ini Rahasianya Belanja Online Hemat
Bingung Cari Produk Kredit Tanpa Agunan Terbaik? Cermati punya solusinya!
Kelebihan Kartu Kredit
Kartu kredit memiliki kelebihan dibanding KTA
1. Berlaku di banyak tempat
Menggenggam kartu kredit, manfaatnya all in one. Bukan hanya untuk membayar transaksi pembelian saja, tapi juga dapat memperoleh pinjaman dari fasilitas tarik tunai maupun dana tunai.
Jika pengguna ingin tarik tunai, dapat dilakukan di ATM maupun mesin EDC merchant. Seperti diketahui, lokasi ATM dan mesin EDC tersebar di seluruh penjuru negeri. Tak terhitung banyaknya. Jadi sangat mudah mendapatkan dana segar dari fasilitas tersebut meski risiko bunganya besar.
2. Bisa jadi pengganti uang tunai
Punya kartu kredit pun bisa jadi pengganti uang tunai. Pengguna atau nasabah tidak perlu repot membawa banyak uang tunai. Kalau kurang duit saat pembayaran transaksi, tinggal gesek pakai kartu kredit. Lebih aman pula karena dapat meminimalisir terjadinya tindak kriminal.
3. Banyak promo dan diskon menarik
Sudah bisa bayar belanjaan secara non-tunai, pinjam uang lewat fasilitas tarik tunai atau dana tunai, jadi nasabah kartu kredit juga dimanjakan dengan promo gede-gedean. Baik itu diskon harga barang, cashback pembelian makanan dan minuman.
Ada pula program loyalti, seperti point reward yang dapat ditukar dengan aneka produk, termasuk tiket pesawat gratis, voucher belanja, serta lainnya dengan syarat dan ketentuan minimal pembelian.
Merchant yang bekerja sama pun banyak. Tidak hanya dari makanan dan minuman, tapi sampai kepada e-commerce untuk belanja online.
Baca Juga: Prosedur Penyitaan Aset yang Dilakukan Oleh Bank
Kelebihan Kredit Tanpa Agunan (KTA)
Pinjaman KTA menawarkan sejumlah keunggulan
1. Suku bunga relatif lebih rendah
Pinjaman tanpa jaminan aset ini menawarkan suku bunga bervariasi. Ada yang sekitar 0,59%, 1%, 1,55%, dan 2% per bulan. Sifatnya flat atau tetap. Sedangkan bunga kredit mencapai sekitar 2,25% per bulan. Kalau tarik tunai malah 4% sekali penarikan.
2. Plafon pinjaman besar
Produk pinjaman KTA menawarkan plafon yang lebih besar. Kisarannya hingga Rp300 juta, jadi sangat cocok buat Anda yang ingin membuka usaha, membangun atau merenovasi rumah.
Sudah jelas namanya Kredit Tanpa Agunan, berarti Anda tidak perlu mengajukan jaminan aset ke bank. Selagi Anda berstatus karyawan tetap, punya penghasilan yang jelas, riwayat kredit bersih atau tidak bermasalah, maka pengajuan KTA Anda pasti dikabulkan.
3. Tenor lebih panjang
Tenor pinjaman KTA dibanding kartu kredit lebih panjang, bahkan hingga 15 tahun. Sementara jangka waktu cicilan kartu kredit rata-rata 5 tahun (60 bulan).
Jika ingin mendapat suku bunga rendah, pilih tenor pinjaman KTA yang lebih pendek. Hanya saja, konsekuensinya nominal cicilan bakal lebih besar. Jadi, pastikan sesuai dengan kondisi finansial Anda.
4. Syarat mudah, pencairan cepat
Sudah tanpa agunan, syarat pengajuan pinjaman KTA juga mudah. Hanya fotokopi KTP, formulir online, ada bank yang mensyaratkan punya kartu kredit, ada juga yang tidak. Permohonannya pun saat ini tidak harus datang ke bank. Bisa secara online, atau lewat fintech, seperti Cermati.com.
Selain itu, kelebihan KTA adalah dana bisa cair lebih cepat. Dalam waktu 2 sampai 3 hari. Jadi sangat pas jika Anda membutuhkan uang mendesak.
Pilih Sesuai Kebutuhan dan Kemampuan
Baik kartu kredit maupun pinjaman KTA punya kelebihan masing-masing. Pilih salah satu yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda.
Baca Juga: Bunga Deposito Bulan ini