Konsinyasi, Jenis Transaksi yang Banyak Dipraktikkan Pengusaha Pemula

Anda pasti pernah melihat pedagang kuliner pinggir jalan yang berjualan kerupuk berwadah plastik. Biasanya, makanan penyempurna hidangan tersebut ditaruh begitu saja di tempat konsumen makan atau dekat tempat masak si penjual. Namun, tahukah Anda jika kerupuk tersebut seringkali hanyalah titipan dari penjual aslinya di kedai tersebut?

Hal tersebut merupakan salah satu contoh dari praktik jual beli yang banyak diaplikasikan oleh pedagang kecil atau pemula. Praktik menitipkan barang atau produk jualan kepada penjual lain ini memiliki istilah bisnisnya tersendiri. Istilah itu disebut sebagai konsinyasi atau komisioner. 

Meski banyak ditemui dalam kehidupan sehari-hari, tak sedikit orang yang belum mengetahui tentang istilah dunia bisnis tersebut. Padahal, jika mengerti cara kerjanya dengan baik, bukan tidak mungkin bisnis yang sedang dirintis dapat berkembang lebih cepat. 

Konsinyasi sendiri telah banyak dipraktikkan oleh pebisnis di Indonesia, terutama di industri kuliner atau kudapan kecil. Nah, bagi Anda yang berencana untuk menggeluti bisnis tersebut, tidak ada salahnya mempelajari arti dan sistem konsinyasi.

Mengenal Arti Konsinyasi

loader

 

Sumber: mbizmarket.co.id

Seperti yang sempat disinggung sebelumnya, konsinyasi adalah istilah bisnis yang banyak dipraktikkan oleh pengusaha di Indonesia. Namun, kebanyakan masyarakat belum mengetahui bahwa praktik usaha tersebut dikenal dengan istilah konsinyasi. 

Secara umum, yang dimaksud dengan konsinyasi adalah praktik dagang yang terjadi antara pedagang utama yang menitipkan barang jualan kepada penjual lainnya. Biasanya, pedagang utama tersebut menitipkan dagangan ke tempat jualan umum, seperti toko kelontong, kantin, dan juga warung makan. 

Dalam kegiatan konsinyasi, pedagang utama atau pihak yang menitipkan barang disebut sebagai konsinyor. Sedangkan, untuk pengelola toko atau pihak yang menerima produk dagang titipan untuk kemudian dijual kembali tersebut dikenal sebagai komisioner atau konsinyi. Untuk barang titipan yang diperdagangkan di pihak konsinyi bisa disebut sebagai barang konsinyasi.

Biasanya, sebelum konsinyor menaruh dagangan di pihak konsinyi, kedua belah pihak pasti melakukan perjanjian tentang syarat berjualan. Tak hanya itu, agar tidak ada pihak yang dirugikan pasca perjanjian disetujui, harga jual dari barang yang dititipkan pun akan ditentukan. Jadi, kedua belah pihak dapat mengeruk keuntungan dari sistem bisnis tersebut. 

Peran Konsinyasi bagi Kemajuan Bisnis yang Baru Dirintis

Tak dapat dipungkiri jika tujuan utama seseorang menggeluti dunia wirausaha adalah untuk mendapatkan untung sebanyak-banyaknya. Akan tetapi, dalam fase awal berbisnis, pengusaha tidak bisa langsung menggaet minat konsumen tanpa mengenalkan produk yang dijajakan terlebih dahulu. 

1. Membuat Produk Dagangan Mudah Dikenal

Oleh sebab itulah mengapa praktik konsinyasi ini banyak dilakukan oleh pebisnis yang sedang merintis usahanya. Pasalnya, dengan menitipkan barang dagangan ke tempat yang lebih dulu beroperasi dan memiliki banyak pelanggan, produk dari bisnis tersebut akan lebih mudah dikenal masyarakat. 

Akan tetapi, konsinyor harus rela memangkas harga penjualan karena harus memberi celah bagi konsinyi untuk bisa mendapatkan untung juga. Dengan begitu, kedua pihak dalam kerjasama bisnis konsinyasi tersebut sama-sama diuntungkan.

2. Bisnis Menjadi Cepat Populer

Secara logika, jika produk yang dijajakan berkualitas dan banyak disukai oleh konsumen, tak butuh waktu lama praktik konsinyasi akan membuat bisnis menjadi populer. Bila perlu, ajak pihak konsinyi untuk menyampaikan masukan yang didapatkan dari pembeli produk agar bisa meningkatkan kualitas barang dagangan. 

Jadi, sembari mengenalkan produk kepada masyarakat, Anda juga bisa memperbaiki kekurangan yang ada dalam bisnis.

Baca Juga: Seluk Beluk Budidaya Ikan Lele, Mulai Dari Modal Hingga Untung yang Bisa Didapatkan!

6 Tips dalam Praktik Bisnis Konsinyasi

Dilihat dari perannya, konsinyasi mampu memberikan keuntungan bagi pebisnis yang ingin mengenalkan produk jualannya kepada pasar. Namun, jika tidak memahami tata cara yang tepat, bukan tidak mungkin bisnis ini akan menjadi pedang bermata dua. Alhasil bisnis yang sedang dirintis pun menjadi terancam keberlangsungannya. 

Agar hal tersebut tidak terjadi, terdapat beberapa tips yang wajib diketahui dalam praktik bisnis konsinyasi. Dijamin dengan memahami tips-tips ini, risiko buruk dari praktik bisnis tersebut akan lebih kecil terjadi. 

1. Pilih Produk yang Banyak Disukai

Tips pertama adalah menentukan produk yang banyak disukai oleh konsumen. Hal ini penting untuk dilakukan karena praktik konsinyasi tidak akan efektif jika produk yang dititipkan tidak banyak disukai oleh pasar. 

Sebagai contoh, Anda tinggal di daerah yang panas dan kering. Berdasarkan informasi tersebut, produk berupa minuman dingin yang menyegarkan pasti banyak dicari oleh konsumen. Jadi, Anda dapat menitipkan produk minuman dingin kepada konsinyi agar dibeli oleh pelanggannya.

2. Survei Lokasi

Selanjutnya, tips dalam melakukan konsinyasi adalah menyurvei terlebih dahulu lokasi yang akan dipilih untuk menitipkan barang dagangan. Anda tentu tidak boleh memilih toko atau warung dengan konsep yang tidak berhubungan sama sekali dengan produk yang dititipkan. 

Jika produk yang ingin dipasarkan berhubungan dengan kuliner, maka Anda bisa menitipkannya di tempat makan atau kantin sekolah dan perkantoran. Saat tempat penitipan dan produk yang dititipkan berkaitan satu sama lain, besar kemungkinan konsumen akan melirik merek bisnis yang sedang dikembangkan.

3. Saling Percaya

Lanjut ke tips ketiga, salah satu kunci konsinyasi berjalan dengan sukses adalah kepercayaan antara kedua pihak yang bersangkutan. Artinya, jika pelaku jenis jual-beli ini saling kenal dan memiliki jalinan komunikasi bisnis yang baik, tingkat keberhasilannya bisa dibilang hampir 100%. 

Oleh karena itu, pastikan bahwa konsinyor bekerja sama secara langsung dengan pemilik toko atau kedai agar bisa berunding perihal syarat konsinyasi.

4. Komunikasi yang Baik

Selaras dengan tips ketiga, konsinyasi hanya akan bisa berlangsung lancar saat komunikasi bisnis antar pelakunya berjalan lancar. Untuk itu, saat melakukan jenis transaksi konsinyasi, pastikan untuk selalu menjaga komunikasi dengan baik. Dengan begitu, barulah konsinyor dan konsinyi mampu mempertahankan kerjasama dalam waktu yang lama.

5. Selalu Periksa Jumlah Produk yang Terjual

Tips berikutnya adalah senantiasa memeriksa jumlah produk yang terjual di setiap toko secara berkala. Hal ini merupakan sikap preventif atas potensi terjadinya kecurangan yang dilakukan oleh salah satu pihak. Tak hanya soal jumlah, konsinyor juga harus rutin mengontrol kualitas produk, termasuk kemasan dan tanggal kadaluwarsanya.

6. Membuat Sistem Pencatatan Barang yang Terperinci

Tips terakhir adalah konsinyor diharapkan mampu membuat sistem pencatatan barang yang ada di masing-masing konsinyi. Tips ini penting untuk dilakukan karena konsinyor memiliki cukup banyak risiko kerugian karena lalai melakukan pengiriman dagangan.

Baca Juga: Cara Mudah Membangun Jaringan Usaha yang Luas

Kelebihan Bisnis Konsinyasi bagi Konsinyor dan Konsinyi

Tak hanya memberikan keuntungan bagi pihak penitip barang, praktik konsinyasi juga menjanjikan keuntungan pada pihak konsinyi. Jadi, meski lebih banyak menguntungkan konsinyor, toko atau warung yang dititipi barang dagangan tidak serta-merta mendapat tangan kosong.

1. Keuntungan untuk Pihak Konsinyor

Untuk pihak konsinyor, keuntungan dari melakukan praktik konsinyasi adalah menjangkau pasar yang lebih luas tanpa harus mengucurkan dana untuk promosi. Karena ditempatkan di toko atau warung yang telah memiliki banyak pelanggan, produk yang dititipkan akan secara otomatis dilihat atau bahkan dibeli. 

Jadi, hanya dengan membagi keuntungan dengan pemilik toko, Anda dapat mengenalkan bisnis ke konsumen baru.

Konsinyor juga bisa menekan biaya pengeluaran untuk SDM dan juga pelayanan karena kegiatan transaksi dilakukan oleh pihak konsinyi. Para pebisnis pun dapat berfokus pada pengembangan kualitas produk agar konsumen lebih mudah menerima barang dagangan.

2. Keuntungan yang Diterima Pihak Konsinyi

Lanjut ke kelebihan konsinyasi bagi pihak konsinyi atau penyalur, konsinyi mampu meraup untung penjualan tanpa harus mengeluarkan modal sedikitpun. Bisa dibilang, melakukan kerjasama bisnis konsinyasi memiliki risiko yang hampir nihil bagi pihak penyalur. 

Menerima barang titipan juga dapat membuat toko atau warung memiliki dagangan yang lengkap. Dengan begitu, bukan tidak mungkin pihak konsinyi akan memiliki lebih banyak pelanggan yang menyukai barang titipan dari konsinyor tersebut.

Kekurangan Bisnis Konsinyasi bagi Konsinyor dan Konsinyi

Bagi pihak penyalur, konsinyasi tidak memiliki kelemahan. Namun, bagi pihak pemilik barang, konsinyasi memiliki beberapa kekurangan. Salah satu kekurangan dari praktik bisnis ini adalah risiko kerugian yang cukup tinggi.

Promosi mengenai deskripsi dan kelebihan produk pun seringkali tidak tersampaikan dengan baik kepada konsumen. Konsinyor juga harus rela menerima hasil penjualan dengan waktu yang lebih lama karena baru bisa diambil saat proses konsinyasi berikutnya atau sesuai dengan perjanjian yang telah disetujui.  

Baca Juga: Usaha Agrobisnis, Peluang Usaha Rumahan dengan Keuntungan Berlipat

Manfaatkan Praktik Konsinyasi untuk Menjadi Pebisnis yang Mandiri

loader  

Praktik konsinyasi adalah terobosan berbisnis bagi Anda yang ingin berwirausaha namun memiliki tanggung jawab yang tidak dapat ditinggalkan. Meski memiliki sejumlah kelemahan, bisnis ini dapat menjamin kesuksesan saat dipraktikkan dengan tepat. 

Oleh sebab itu, jangan takut pekerjaan utama mengganggu hasrat berbisnis Anda karena impian tersebut dapat terealisasikan dengan konsinyasi.