Manfaat Asuransi Mobil Total Loss Only (TLO)
Mobil baru dan bekas tentu memiliki perbedaan yang mencolok. Entah itu dari segi harga, performa, dan kenyamanan yang ditawarkan saat berkendara. Meskipun berbeda, minat masyarakat untuk membeli mobil bekas tetap tinggi.
Agar berkendara semakin aman, masyarakat tak lupa untuk mengasuransikan mobil miliknya kepada perusahaan asuransi kepercayaan. Salah satu produk asuransi pilihan masyarakat, yaitu Total Loss Only (TLO).
Apa itu TLO dan apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari asuransi ini? Berikut penjelasannya.
Apa Itu Asuransi TLO?
Asuransi Mobil TLO untuk Kerusakan Besar
Seperti namanya, Asuransi TLO (Total Loss Only) adalah tipe asuransi mobil yang menjamin tanggungan terhadap biaya perbaikan kendaraan nasabah apabila kerusakan parah yang persentasenya mencapai 75% dari nilai kendaraan. Tipe asuransi ini juga dapat menjamin ganti rugi apabila mobil yang diasuransikan hilang total.
Sebab pada persentase ini, mobil bisa dikatakan tidak dapat digunakan lagi meskipun sudah diperbaiki. Selain itu, biaya perbaikan mobilnya juga mahal karena banyaknya sparepart yang harus diganti. Maka dari itu, di sinilah pentingnya memiliki asuransi mobil Total Loss Only (TLO) yang dapat menjamin penggantian mobil.
Manfaat Asuransi TLO
Seperti produk asuransi pada umumnya, asuransi mobil TLO memiliki beberapa manfaat, di antaranya:
-
Ada Proteksi Apabila Mobil Dicuri
Tidak ada satu orang pun yang ingin mobil kesayangannya dicuri meskipun akan digantikan dengan mobil baru. Tapi namanya kemalangan, dapat terjadi kapan saja tanpa memandang orangnya. Dengan asuransi TLO, kamu tidak perlu takut apabila sewaktu-waktu mobil raib dicuri oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Untuk pengajuan klaim hilang, perlu dilampirkan beberapa bukti pendukung, contohnya rekaman CCTV. Kamu juga perlu menyiapkan dokumen-dokumen seperti polis asuransi dan juga formulir klaim. -
Pengeluaran untuk Perbaikan Berkurang
Biaya perbaikan mobil jumlahnya berkali-kali lipat lebih mahal dibandingkan sepeda motor. Dompet bisa terkuras dalam waktu singkat hanya untuk memperbaiki bagian yang rusak, apalagi kerusakan yang besar. Nah, dibanding harus membayar mahal untuk perbaikan yang besar tersebut, asuransi TLO akan menjamin biaya perbaikan tersebut.
-
Jumlah Premi Lebih Murah
Premi asuransi mobil yang dibayarkan untuk TLO cenderung lebih murah dari asuransi all risk. Biasanya sekitar 0,8% sampai 1,02%. Jauh lebih murah dibandingkan asuransi all risk yang biayanya mencapai 2,5-3,5% dari harga jual mobil di pasaran. Asuransi TLO memungkinkan kamu untuk berhemat sekitar 1,23% per tahun. Persentase ini juga dipengaruhi kategori kendaraan dan wilayah sesuai ketentuan OJK.
Sebagai contoh, anggaplah harga mobil Rp150 juta dengan premi asuransi 1%. Berarti kamu perlu membayar sebesar Rp150.000 per tahun. Bukan jumlah yang terlalu mahal untuk melindungi mobil kamu, bukan? Sedangkan besarnya biaya yang di-cover oleh pihak asuransi biasanya lebih besar dari premi tahunannya.Perlu diingat persentase diatas hanya merupakan contoh dan dapat berubah sesuai ketentuan perusahaan asuransi atau peraturan OJK. Berkonsultasilah dengan agen atau dealer untuk menentukan biaya premi yang sesuai.
-
Manfaatnya Dapat Diperluas
Ingin menambahkan perlindungan pada mobil kesayangan? Tenang, asuransi TLO memungkinkan kamu untuk menambah perluasan, ada tujuh jenis perluasan jaminan asuransi mobil yang dapat diambil, berikut jenisnya.
- Banjir termasuk angin topan.
- Gempa bumi dan tsunami.
- Huru-hara dan kerusuhan (SRCC).
- Terorisme dan sabotase.
- Tanggung jawab hukum terhadap pihak ketiga.
- Kecelakaan diri untuk penumpang.
- Tanggung jawab hukum terhadap penumpang.
Bahkan kamu diperbolehkan mengganti tipe asuransi mobil menjadi all risk kalau memang dibutuhkan. Cukup isi formulir dan lengkapi berkas yang diberikan, sehingga manfaat perlindungan untuk mobil menjadi lebih luas.
Sebelum memperluas manfaatnya, sebaiknya cermati syarat dan ketentuan dari pihak asuransi. Kalau ada yang ingin ditanyakan, langsung tanya kepada petugas atau agen asuransi terkait. -
Memberi Rasa Aman dan Nyaman saat Berkendara
Memfasilitasi mobil dengan asuransi pastinya memberikan rasa aman dan kenyamanan ekstra saat berkendara. Kamu tidak perlu takut kalau sewaktu-waktu kendaraan rusak akibat ditabrak pengendara lain. Sebab, biaya perbaikannya akan ditanggung oleh pihak asuransi.
Memang tidak semua di-cover, tapi setidaknya sejumlah uang yang diberikan pihak asuransi cukup membantu. Apalagi kalau ditambah biaya ganti rugi dari pengendara yang menabrak kendaraan.
Asuransi TLO Menawarkan Manfaat yang Cukup
Asuransi Mobil Itu Penting untuk Proteksi Kendaraan
Dengan premi yang lebih rendah dibanding all risk, asuransi jenis TLO merupakan pilihan yang cocok apabila pemilik menginginkan proteksi dengan budget yang lebih murah. Namun perlu diingat bahwa proteksi yang ditawarkan TLO tidak sefleksibel asuransi mobil all risk.
Tetaplah berkendara dengan aman. Walaupun dengan segala proteksi yang dimiliki, keselamatan saat berkendara tetaplah harus jadi prioritas utama.