8 Makanan Sehat yang Bisa Tingkatkan Sistem Imun Tubuh

Masa pandemi Covid-19 sudah berlangsung lebih dari setahun. Membuat tubuh menjadi lebih rentan terpapar virus, sehingga sangat penting untuk selalu menjaga kesehatan dan juga sistem kekebalan tubuh secara maksimal. 

Tidak hanya dengan menerapkan pola hidup yang lebih sehat, menjaga asupan makanan yang dikonsumsi juga menjadi hal yang tak kalah pentingnya. 

Tubuh harus menerima nutrisi yang cukup sepanjang hari, agar memiliki kemampuan yang baik untuk menangkal berbagai virus dan tidak mudah sakit. 

Pastikan kamu mengkonsumsi berbagai makanan yang tepat selama masa pandemi ini, agar kesehatan tubuh tetap terjaga secara maksimal.

Berikut ini adalah beberapa makanan sehat yang dapat meningkatkan sistem imun di dalam tubuh kamu:

Bingung cari asuransi kesehatan terbaik dan termurah? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Asuransi Kesehatan Terbaik!  

1. Jeruk

loader

Buah yang satu ini menjadi salah satu yang paling populer dan banyak disukai. Jeruk memang memiliki rasa asam khas dan segar, sehingga cocok untuk dikonsumsi kapan saja. 

Buah yang memiliki cukup banyak jenis ini memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi. Kandungan vitamin C didalam jeruk inilah yang dapat meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. 

Kamu bisa mengkonsumsi jeruk setiap hari, sehingga asupan vitamin C di dalam tubuh tetap memadai dan bisa menjaga daya tahan tubuh kamu. 

2. Paprika merah

loader

Meski tidak begitu populer di tanah air, belakangan ini paprika merah sudah sangat mudah ditemukan, bahkan di pasar-pasar tradisional sekalipun. Buah segar yang berwarna merah cantik ini biasanya diolah sebagai campuran makanan, seperti daging atau bahkan pizza. Namun sebagian orang juga kerap mengkonsumsinya dalam kondisi segar saja. 

Tidak tanggung-tanggung, paprika merah bahkan mengandung vitamin C yang lebih tinggi daripada jeruk. Selain itu, paprika merah juga mengandung beta karoten yang dapat membantu meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. 

Baca Juga: 10 Tips Mengatur Asupan Makanan Sehat bagi Penderita Diabetes

3. Bawang putih

loader

Beberapa orang kerap mengkonsumsi bawang putih segar atau bahkan setelah diolah menjadi acar yang lezat. Namun jika kamu kurang menyukainya dalam kondisi segar, maka kamu bisa mengolahnya sebagai bumbu pada masakan kamu. 

Bawang putih mampu mengurangi tekanan darah. Bukan hanya itu saja, bumbu dapur ini juga memiliki kandungan Allicin dalam takaran yang terbilang besar, sehingga bisa meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. 

4. Sup ayam

loader

Siapa yang tak suka dengan sup ayam? Makanan lezat dengan rasa gurih yang khas ini akan jadi lebih sedap jika ditambahkan beberapa sayuran segar sebagai pelengkapnya. 

Selain mempercepat proses penyembuhan di masa-masa flu, sup ayam memang memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh. Mengkonsumsi sup ayam juga bisa meningkatkan sistem imun di dalam tubuh, apalagi jika kamu menambahkan sayuran segar seperti wortel dan kentang di dalamnya. 

5. Brokoli

loader

Sayuran segar berwarna hijau tua ini memiliki banyak kandungan vitamin sekaligus, seperti: vitamin C, glutathione, vitamin A, serat, dan yang lainnya. 

Semua nutrisi baik di dalam brokoli akan membantu tubuh tetap sehat dan bisa meningkatkan sistem imun sekaligus. Idealnya, brokoli hanya dimasak sebentar saja, agar kandungan nutrisi di dalamnya tetap terjaga dengan baik. 

6. Bayam

loader

Bayam menjadi salah satu jenis sayuran yang terbilang sangat mudah ditemukan di mana saja. Sayuran hijau yang satu ini memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh, seperti: asam folat, vitamin A, vitamin C, antioksidan, zat besi, dan yang lainnya. Jadi jangan heran jika bayam bisa meningkatkan sistem imun tubuh kamu dengan baik. 

Baca Juga: Bikin Mood Kembali Tinggi, 12 Snack Sehat Ini Juga Mampu Jaga Kesehatanmu, Lho!

7. Almond

loader

Meski tidak memiliki kandungan vitamin C, kacang almond juga bisa meningkatkan sistem imun kamu. Kacang yang lezat ini memiliki kandungan vitamin E yang tinggi, di mana kandungan tersebut bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh kamu. 

Selain itu, kacang almond juga memiliki kandungan lemak baik yang dapat meningkatkan kinerja vitamin E di dalam tubuh kamu

8. Yogurt

loader

Yogurt Yunani dengan rasa plain mungkin tidak sepopuler yogurt yang memiliki aneka rasa lainnya di pasaran. Namun kandungan nutrisi yogurt original ini justru jauh lebih baik, jika dibandingkan dengan jenis yogurt lainnya yang pada umumnya sudah memiliki berbagai tambahan perasa. 

Yogurt Yunani mengandung banyak vitamin D dan juga prebiotik yang bisa meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. 

Tetap Jaga Imun dengan Asupan Makanan Bernutrisi Lengkap

Menjaga kekebalan tubuh menjadi prioritas di masa pandemi covid-19 yang masih berlangsung hingga saat ini. Terapkan pola hidup sehat dan konsumsilah berbagai makanan sehat yang dapat menjaga sistem imun dengan baik. 

Tetap jaga imun kamu dengan asupan makanan bernutrisi lengkap, agar kamu bisa terhindari dari serangan virus dan gangguan kesehatan lainnya.

Baca Juga: Mau Makanan Sehat Tapi Murah? Praktekkan Cara Ini!