Jangan Khawatir, Biaya Operasi Bedah Mulut Ditanggung BPJS Kesehatan

Operasi menjadi salah satu tindakan medis yang dilakukan untuk mengatasi masalah kesehatan. Oleh karena itu, pemerintah melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menanggung biaya beberapa jenis operasi. Salah satunya, biaya operasi bedah mulut.

Operasi bedah mulut merupakan tindakan bedah untuk mengobati kelainan pada rongga mulut dan rahang. Tindakan ini pun hanya boleh dilakukan oleh dokter spesialis bedah mulut di berbagai Rumah Sakit (RS), baik RS Umum maupun Swasta. Ada beberapa indikasi yang disarankan untuk operasi bedah mulut, yakni implan gigi, operasi gigi bungsu, dan operasi rahang.

Adapun, biaya operasi bedah mulut tidak murah. Kamu perlu menyiapkan dana cukup besar untuk pemeriksaan sebelum operasi, tindakan operasi, serta perawatan pasca operasi.

Biaya Operasi Bedah Mulut

Perlu diketahui, operasi bedah mulut memiliki prosedur yang cukup rumit. Maka dari itu, sejalan dengan kesulitannya, biaya operasi bedah mulut cukup mahal, mulai dari Rp3 juta. Biaya ini tentu berbeda-beda pada setiap RS di berbagai daerah di Indonesia.

Bahkan, biaya inipun biasanya belum mencakup biaya konsultasi, obat-obatan, dan rawat inap jika diperlukan. Untuk itu, kamu perlu mempersiapkan dana lebih sekitar 20% sampai 30% dari estimasi biaya operasi bedah mulut yang diperkirakan.

Biaya Operasi Bedah Mulut Ditanggung BPJS Kesehatan

Masyarakat Indonesia kini tidak perlu khawatir dengan biaya operasi bedah mulut yang mahal. Pasalnya, bagi peserta BPJS Kesehatan bisa menggunakan untuk operasi bedah mulut secara gratis. Operasi bedah mulut masuk dalam salah satu dari 19 jenis operasi yang ditanggung BPJS Kesehatan.

Hal tersebut merujuk pada Pedoman Pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dalam Peraturan Menteri Kesehatan (PMK) Nomor 28 Tahun 2014. Peraturan ini menjelaskan bahwa semua biaya operasi dapat dijamin BPJS. Dalam pedoman tersebut dituliskan daftar operasi yang ditanggung oleh BPJS Kesehatan 2022.

Biaya yang ditanggung tidak hanya operasi, melainkan pemeriksaan, perawatan, kamar rawat, dan obat-obatan. Dengan demikian, masyarakat Indonesia dengan ekonomi menengah ke bawah tidak perlu lagi bingung saat diminta dokter untuk menjalani operasi bedah mulut. BPJS Kesehatan menanggung secara penuh pembiayaan sehingga kamu bisa fokus pada persiapan dan pemulihan.

Meskipun begitu, kamu perlu menyiapkan beberapa syarat untuk operasi menggunakan BPJS Kesehatan. Beberapa syarat, di antaranya adalah merupakan peserta BPJS Kesehatan dengan status aktif, telah melakukan pemeriksaan dan mendapat surat rujukan dari faskes tingkat pertama, dan melakukan pemeriksaan dan diagnosa dari dokter spesialis bedah mulut di faskes tingkat lanjut.

Lalu, apa saja persiapan dan prosedur yang harus dilakukan sebelum operasi bedah mulut? Yuk simak penjelasannya!

Persiapan dan Prosedur Operasi Bedah Mulut

Sebelum menjalani operasi bedah mulut, dokter tentunya akan meminta kamu untuk menjalani serangkaian pemeriksaan terlebih dahulu, seperti foto Rontgen, CT scan, atau MRI, serta pembuatan model mulut dan gigi pasien berdasarkan hasil pemindaian. Kemudian, barulah dokter menentukan akan memberikan anestesi umum atau lokal.

Sementara, untuk prosedur yang akan dilakukan adalah sebagai berikut.

  1. Dokter memberikan anestesi kepada pasien agar tidak merasakan sakit selama proses operasi.
  2. Membuat insisi pada gusi atau bagian lain yang dibutuhkan.
  3. Selanjutnya, tindakan yang dilakukan akan sesuai dengan jenis. Misalnya, pada operasi gigi bungsu dokter akan memotong gigi bungsu menjadi beberapa bagian dan mengakat dari gusi. 
  4. Kemudian, luka irisan akan dijahit dan jika diperlukan dokter akan memasang perban untuk membantu menghentikan perdarahan. 
  5. Setelah operasi selesai, pasien dibawa ke ruang khusus untuk menjalani pemulihan.

Itulah beberapa persiapan serta prosedur operasi bedah mulut yang bisa jadi informasi untuk kamu. Selain persiapan yang telah disebutkan, pastikan kamu juga menyiapkan kondisi yang fit saat akan menjalani operasi sehingga meminimalisasi risiko efek samping pasca operasi.

Biaya Operasi Bedah Mulut Gratis dengan BPJS Kesehatan Bantu Masyarakat

Demikian informasi biaya operasi bedah mulut serta prosedurnya. BPJS Kesehatan menanggung operasi bedah mulut gratis sehingga membantu masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan dengan baik. Terutama, masyarakat Indonesia dengan ekonomi menengah ke bawah.

Masyarakat kini jadi bisa lebih fokus melakukan penyembuhan dan pemulihan tanpa khawatir biaya mahal. Semoga informasi seputar biaya operasi bedah mulut dan prosedurnya bisa bermanfaat untuk kamu dan keluarga, ya!