Harga Saham PGAS Hari Ini - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)

Harga Saham PGAS Hari Ini

Dalam artikel ini tersedia informasi grafik harga saham PGAS terbaru dan selama 10 tahun terakhir di Indonesia. Simak juga informasi sejarah PT Perusahaan Gas Negara (PGN), informasi IPO, manajemen, dll di cermati.com.

Analisa Harga Saham PGAS Hari Ini

Profil Singkat PT Perusahaan Gas Nasional Tbk (PGAS)

InformasiKeterangan
Nama Perusahaan PT Perusahaan Gas Negara Tbk
Kode Emiten PGAS
Alamat Kantor Perusahaan Jl. K.H. Zainul Arifin No. 20, Jakarta 11140
Alamat E-mail Perusahaan contact.center@pgn.co.id, corporate@pgn.co.id, investor.relations@pgn.co.id, contact.center@pgn.co.id.
No. Telepon (021) 6334838
No. NPWP Perusahaan 01.000.051.1-051.000
Situs Resmi https://pgn.co.id/
Bidang Usaha/Sektor : Infrastructure, Utilities & Transportation

Sumber: https://www.idx.co.id/

Sejarah Singkat PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)

Saham PGAS (Sumber:https://Medcom.id/)

Awal Pendirian Sebagai Perusahaan Swasta Belanda

PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) didirikan pertama kali pada tahun 1859 sebagai perusahaan Swasta Belanda dengan nama I.J.N. Eindhoven & Co. Perusahaan Belanda ini hadir dengan memperkenalkan gas kota dengan bahan bakar batubara di berbagai kota Indonesia.

Menjelang proses pengalihan kekuasaan di akhir perang dunia kedua dari Jepang pada tahun 1945, Delegasi buruh/pegawai listrik dan gas serta pimpinan KNI pusat melakukan inisiatif menghadap presiden Soekarno untuk mengambil alih perusahaan-perusahaan Belanda ke tanah air. Salah satunya adalah I.J.N. Eindhoven & Co.

Tanggal 27 Oktober 1945, presiden Soekarno kemudian membentuk Jawatan Listrik dan Gas yang beroperasi di bawah Departemen Pekerjaan Umum dan Tenaga. Saat itu kapasitas pembangkit tenaga listrik yang dimiliki sebesar kurang lebih 157,5 MegaWatt.

Tahun 1961, Jawasan Listrik dan Gas berubah menjadi Badan Pimpinan Umum Perusahaan Listrik Negara (BPU-PLN) yang bergerak di bidang pengelolaan listrik, gas, dan kokas. Setelah kurang lebih 4 tahun beroperasi, barulah BPU-PLN dibubarkan dan Perusahaan Gas Negara terbentuk sebagai perusahaan negara pengelola gas pada tanggal 13 Mei 1965. Sedangkan PLN beroperasi sebagai perusahaan negara pengelola tenaga listrik.

Awal Pendirian Sebagai Perusahaan Swasta Belanda

PGN awalnya mengalirkan gas buatan dari bahan baku batubara dan minyak. Namun, metode ini dianggap tidak ekonomis sehingga diganti dengan mengalirkan gas alam di kota Cirebon pada tahun 1974. Pengguna layanan ini pada saat itu antara lain adalah sektor rumah tangga, industri, dan komersial. Dimulai dari Cirebon, penyaluran gas alam ini kemudian disusul ke daerah lain seperti Jakarta, Bogor, Medan, dan Surabaya pada tahun 1979 s.d. 1996.

Bisnis PGN semakin luas dengan pembentukan anak perusahaan PT Transportasi Gas Indonesia yang bergerak di bidang distribusi gas di berbagai wilayah di Indonesia. Tidak hanya disitu, pada tahun 1994, PGN juga berubah status menjadi PT Perusahaan Gas Negara (Perseroan) dan melakukan penambahan ruang lingkup usaha di bidang transmisi gas.

Berulah pada tanggal 15 Desember 2003, PGN resmi menjadi perusahaan terbuka (Tbk) dengan melakukan pencatatan saham pertama di Bursa Efek Jakarta (BEJ) dengan kode emiten PGAS. Saham penawaran yang dibuka sebesar 1.296.296.000 dengan harga penawaran Rp1.500 per lembar. Perkembangan perusahaan ini juga tidak lepas dari pendirian beberapa anak perusahaan seperti PT PGAS Telekomunikasi Nusantara, PT Saka Energi Indonesia, PT PGAS Solution, PT Gagas Energi Indonesia dan PT PGN LNG Indonesia.

Pada tahun 2015, PT PGN ditugaskan untuk melakukan pengelolaan jaringan gas bumi di 11 wilayah di Indonesia. Sampai pada tahun 2016, PGN kemudian mulai melakukan pembangunan dan pengelolaan proyek jaringan operasional gas bumi untuk kebutuhan rumah tanggak di daerah Batam, Surabaya, serta Tarakan.

Hingga saat ini, PGN telah melakukan transformasi organisasi Bersama-sama dengan berbagai anak perusahaan dan afiliasi mereka dan membentuk ONE PGN. Langkah ini dilakukan supaya PGN bisa tetap bersaing menjadi perusahaan gas kelas dunia.

NamaJabatan
Arcandra Tahar Presiden Komisaris
Paiman Rahardjo Komisaris Independen
Luky Alfirman Komisaris
Warih Sadono Komisaris
Dini Shanti Purwono Komisaris Independen
Christian H. Siboro Komisaris Independen
Muhamad Haryo Yunianto Presiden Direktur
Fadjar Harianto Widodo Direktur
Heru Setiawan Direktur
Fariz Azis Direktur
Beni Syarif Hidayat Direktur
Achmad Muchtasyar Direktur
Paiman Rahardjo Presiden Komite Audit
Dini Shanti Purwono Komite Audit
Rini Yulius Komite Audit
Mohamad Nazirwan Komite Audit
Kurnia Sari Dewi Komite Audit

Sumber: https://www.idnfinancials.com

Nama PerusahaanPersentase
PT. Gagas Energi Indonesia and subsidiary 100%
PT. Permata Graha Nusantara and subsidiaries 100%
PT. Pertamina Gas and subsidiaries 51%
PT. PGAS Solution and subsidiary 99.91%
PT. PGAS Telekomunikasi Nusantara and subsidiaries 99.93%
PT. PGN LNG Indonesiat 100%
PT. Saka Energi Indonesia and subsidiaries 100%

Sumber: https://www.idnfinancials.com

InformasiKeterangan
IPO Date 15 Desember 2003
Saham Penawaran 1.296.296.000
Saham Pendiri 3.024.691.000
Total Saham Terdaftar 4.320.987.000
Persentase 30,00%t
Harga Penawaran 1.500 (IDR)
Dana Terkumpul 1.944.444.000.000 (IDR)
Biro Administrasi Efek PT. Datindo Entrycom
Penjamin Emisi Utama PT. Danareksa Sekuritas, PT. ABN AMRO Asia Securities Indonesia

Sumber: https://www.idnfinancials.com

TahunBonus SahamDividen TunaiJenis
2019   41,56 (IDR) Final
2018   56,99 (IDR) Final
2017   31,61 (IDR) Final
2016   75,18 (IDR) Final
2013   210,40 (IDR) Final
2012   202,77 (IDR) Final
2011   1,10 (IDR) Final
2011   123,75(IDR) Interim
2010   144,24 (IDR) Final
2010   10,20 (IDR) Interim

Sumber: https://www.idnfinancials.com

Nama Pemegang SahamJumlah SahamModal DisetorPersentase
(Serie B) - PT. Pertamina (Persero) 13.809.038.755 (Saham) 195.968.391 (IDR) 56,96%
(Serie B) - Publik (masing-masing di bawah 5%) 10.432.465.440 (Saham) 148.050.440 (IDR) 43,04%
(Serie A) - Goverment of The Republic of Indonesia (Dwiwarna) 1 (Saham) 0 (IDR) 0,00%

Sumber: https://www.idnfinancials.com

Temukan juga berbagai informasi saham lainnya di Cermati.com: