Harga Saham ADRO Hari Ini - PT Adaro Energy Tbk (ADRO)

Harga Saham ADRO Hari Ini

Berikut ini adalah analisa saham ADRO, profil dan sejarah singkat PT Adaro Energy Tbk, hingga informasi mengenai pemegang saham ADRO.

Analisa Harga Saham ADRO Hari Ini

Profil PT Adaro Energy Tbk (ADRO)

InformasiKeterangan
Nama Perusahaan PT Adaro Energy Tbk
Kode Emiten ADRO
Alamat Kantor Perusahaan Menara Karya lantai 23, JL. H. R. Rasuna Said Blok X-5, Kav. 1-2 Jakarta, 12950
Alamat E-mail Perusahaan corsec@adaro.com
No. Telepon (021) 25533000
No. NPWP Perusahaan 02.399.244.9-091.000
Situs Resmi https://www.adaro.com/
Bidang Usaha/Sektor Pertambangan Batubara/ Energi

Sumber: www.adaro.com dan www.idx.co.id

Sejarah Singkat PT Adaro Energy Tbk (ADRO)

loader

PT Adaro Energy Tbk / ADRO Saham (Sumber: www.adaro.com)

Awal pendirian PT Adaro Energy Tbk ini dimulai dari peristiwa guncangan minyak dunia pada tahun 1970. Di tahun tersebut terjadi fluktuasi harga minyak di seluruh dunia yang menyebabkan pemerintah Indonesia harus melakukan revisi kebijakan energi yang saat itu difokuskan pada penggunaan minyak dan gas. Revisi kebijakan yang dilakukan adalah keputusan untuk menggunakan batubara sebagai bahan bakar pembantu untuk penggunaan dalam negeri.

Melalui peningkatan pembangunan batubara di tahun 1976 ini , departemen pertambangan Indonesia kemudian membagi wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan menjadi 8 blok penggalian batubara. Ke-8 blok ini kemudian ditawar oleh perusahaan dari Spanyol yaitu Enadimsa. Namun, di Indonesia sendiri belum memiliki perusahaan untuk mengelola wilayah tersebut di mana nantinya menjadi cikal bakal pendirian PT Adaro Energy Tbk di tanggal 28 Juli 2004 dengan nama PT Padang Karunia. 

Nama Adaro dan Penambangan Pertama

Nama Adaro sendiri dipilih langsung oleh perusahaan Enadimsa untuk menghormati keluarga Adaro yang dikenal dalam sejarah pertambangan Spanyol selama beberapa abad terakhir. Pada tanggal 2 November 1982, perjanjian kerjasama batubara Adaro Indonesia ditandatangani. Dalam perjanjian ini Enadimsa melakukan kegiatan eksplorasi dari tahun 1983 s.d. 1989. 

Berlanjut pada tahun 1990, Adaro kemudian melaksanakan studi kelayakan untuk melakukan peletakan dasar pembangunan proyek. Studi kelayakan ini berkaitan dengan pemilihan rute transportasi untuk pengangkutan batubara dengan Panjang 80km di sebelah bagian barat sungai Barito. Produksi batubara juga akhirnya diputuskan dimulai dari tambang Paringin karena memiliki nilai panas yang lebih tinggi dan daerahnya lebih cocok untuk konstruksi jalan.

Di tahun 1990 ini, perusahaan juga melakukan pengumpulan dana pada bulan Mei 1990 dengan dana proyek terkumpul sebesar $28 juta dari berbagai bank. Namun karena adanya masalah teknis dan pasar batubara yang cukup sempit, dana yang terkumpul menjadi $20 juta dari para pemegang saham.

Penambangan pertama PT Adaro Energy Tbk dilakukan pada tahun 1991 di tambang Paringin menggunakan jasa kontraktor lokal. Hasil batubara pertama ini kemudian diuji dan dikirim ke Australia untuk uji pembakaran yang mendapatkan hasil yang baik. Pada tahun 1991 tambang Paringin juga resmi dibuka untuk kegiatan pertambangan yang berkelanjutan.

Perkembangan Usaha dan Status Bisnis Masa Kini

PT Adaro Energy Tbk sejak tahun 2006 sudah membuktikan diri sebagai perusahaan dengan lokasi tambang tunggal terbesar di belahan bumi selatan. Pertumbuhan ini bisa terlihat dari 1 juta ton hasil pertambangan di tahun 1992 yang berkembang menjadi 34,4 juta ton di tahun 2020.

Pada tanggal 16 Juli 2008, PT Adaro Energy Tbk juga melakukan penawaran umum perdana ADRO saham dengan jumlah saham 11.139.331.000 lembar dengan harga pembukaan Rp1.100,- per lembar sahamnya.

HIngga kini, PT Adaro Energy Tbk sendiri memiliki 3 kontraktor pertambangan yang masing-masing bertanggung jawab menyediakan peralatan, suplai, dan tenaga kerja. Ketiga perusahaan kontraktor tersebut juga terbukti mampu melakukan kegiatan pertambangan dengan baik dan mampu melakukan kegiatan distribusi di luar dan dalam negeri sesuai target.

Di tahun 2020, produksi batubara PT Adaro Energy Tbk mencapai angka 46,5 juta ton. Dari angka produks ini penjualan produk utama perusahaan tersebut yaitu Envirocoal sudah mencapai 51,28 juta ton. Di akhir tahun 2020 perusahaan ini memiliki lebih dari 4 miliar ton sumber daya mineral dan 1 miliar ton cadangan batubara untuk pasar nasional dan mancanegara.

Sekarang ini, kegiatan operasi penambangan batubara PT Adaro Energy Tbk berada di wilayah Kalimantan Selatan dan Tengah berdasarkan Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batu Bara (PKP2B) dengan Pemerintah Indonesia sampai tahun 2022. 

Struktur Manajemen PT Adaro Energy Tbk (ADRO)

NamaJabatan
Edwin Soeryadjaya Presiden Komisaris
Ir. Theodore Permadi Rachmat Wakil Presiden Komisaris
Arini Saraswaty Subianto Komisaris
Dr. Ir. Raden Pardede Komisaris
Mohammad Effendi Komisaris
Garibaldi Thohir Presiden Direktur
Christian Ariano Rachmat Wakil Presiden Direktur
Chia Ah Hoo Direktur
Mohammad Syah Indra Aman Direktur
Julius Aslan Direktur
Mohammad Effendi Ketua Komite Audit
Ignatius Robby Sani Komite Audit
Lindawati Gani Komite Audit

Sumber: www.idx.co.id

Informasi IPO PT Adaro Energy Tbk (ADRO)

InformasiKeterangan
IPO Date 16 Juli 2008
Saham Penawaran 11.139.331.000
Saham Pendiri 20.846.631.000
Total Saham Terdaftar 31.985.962.000
Persentase 34,83%
Harga Penawaran 1.100 (IDR)
Dana Terkumpul 12.253.264.100.000 (IDR)
Biro Administrasi Efek PT Ficomindo Buana Registrar
Penjamin Emisi Utama PT Danatama Makmur
Papan Pencatatan Main 

Sumber: www.idnfinancials.com

Pembagian Dividen PT Adaro Energy Tbk (ADRO)

TahunBonus SahamDividen TunaiJenis
2020   66,28 (IDR) Final
2019   44,13 (IDR) Final
2019   65,48 (IDR) Interim
2018   56,16 (IDR) Final
2018   33,99 (IDR) Interim
2017   65,39 (IDR) Final
2017   42,25 (IDR) Interim
2016   16,78 (IDR) Final
2016   25,62 (IDR) Interim
2015   16,64 (IDR) Final
2015   15,29 (IDR) Interim
2014   18,52 (IDR) Final
2014   11,73 (IDR) Interim
2013   13,47 (IDR) Final
2013   15,30 (IDR) Interim
2012   12,36 (IDR) Final
2012   12,13 (IDR) Interim
2012   10,65 (IDR) Interim
2011   53,66 (IDR) Final
2011   21,35 (IDR) Interim
2010   20,50 (IDR) Final
2010   9,85 (IDR) Interim
2009   17,00 (IDR) Final
2009   12,00 (IDR) Interim
2008   11,80 (IDR) Final

Sumber: www.idnfinancials.com

Informasi Pemegang Saham PT Adaro Energy Tbk (ADRO)

Nama Pemegang SahamJumlah SahamModal DisetorPersentase
PT Adaro Strategic Investments 14.045.425.500 (Saham) 1.404.542.550.000 (IDR) 43,91%
Public (each below 5%) 13.978.689.895 (Saham) 1.397.868.989.500 (IDR) 43,71%
Garibaldi Thohir 1.976.632.710 (Saham) 197.663.271.000 (IDR) 6,18%
Edwin Soeryadjaya 1.051.738.544 (Saham) 105.173.854.400 (IDR) 3,29%
Theodore Permadi Rachmat 812.988.601(Saham) 81.298.860.100 (IDR) 2,54%
Arini Saraswaty Subianto 79.893.250 (Saham) 7.989.325.000 (IDR) 0,25%
Christian Ariano Rachmat 16.000.000 (Saham) 1.600.000.000 (IDR) 0,05%
Julius Aslan 14.000.000 (Saham) 1.400.000.000 (IDR) 0,04%
Chia Ah Hoo 10.593.500 (Saham) 1.059.350.000 (IDR) 0,03%

Sumber: www.idnfinancials.com

Temukan juga berbagai informasi saham lainnya di Cermati.com: