Harga Saham APLN Hari Ini - PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Harga Saham APLN Hari Ini
Berikut ini tersedia informasi grafik saham APLN, analisa teknikal pembeliannya, juga profil dan sejarah PT Agung Podomoro Land Tbk.
Analisa Harga Saham APLN Hari Ini
Profil PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Informasi | Keterangan |
---|---|
Nama Perusahaan | PT Agung Podomoro Land Tbk |
Kode Emiten | APLN |
Alamat Kantor Perusahaan | APL Tower Lantai 43-45, Podomoro City, Jl. Let. Jend. S. Parman Kav. 28, Jakarta, 11470 |
Alamat E-mail Perusahaan | apln.sp@agungpodomoroland.com, apln.investors@agungpodomoroland.com |
No. Telepon | (021) 29034567 |
No. NPWP Perusahaan | 02.380.812.4-054.000 |
Situs Resmi | https://www.agungpodomoroland.com/ |
Bidang Usaha/Sektor | Properti |
Sumber: www.agungpodomoroland.com dan www.idx.co.id
Sejarah Singkat PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Salah satu proyek APG (Mall Central Park)
PT Agung Podomoro Land Tbk adalah perusahaan pengelola, pengembang, dan pemilik bisnis Real Estate Ritel, Komersial, serta Residensial di Indonesia. Perusahaan ini pertama kali didirikan oleh Anton Haliman pada tahun 1969. Proyek pertama dari perusahaan ini adalah perumahan di kawasan Simprug, Jakarta Selatan yang kemudian selesai dibangun pada tahun 1973.
Sediakan Hunian dan Properti Berkualitas
PT Agung Podomoro Land Tbk memiliki visi dan misi menyediakan kompleks perumahan yang memiliki fasilitas lengkap di setiap lingkungannya. Mulai dari ketersediaan tempat rekreasi, tempat ibadah, fasilitas medis (rumah sakit), fasilitas pendidikan (sekolah, universitas, dll), serta pusat perbelanjaan.
Berbagai fasilitas hunian ini disediakan oleh Agung Podomoro Group (APG) untuk menunjang gaya hidup dan memenuhi kebutuhan para penghuninya. Bisnis properti yang dijalankan hingga kini mencakup residensial (perumahan, industri, dan pergudangan).
Pada tahun 1986, kepemimpinan Agung Podomoro Group diserahkan ke Trihatma Kusuma Haliman yang juga turut melakukan ambil alih PT Indofica Housing yang memiliki lahan di kawasan Sunter. Agung Podomoro Group juga sukses melebarkan proyek pembangunan mereka seluas 17 hektar di daerah Sunter yang nantinya menjadi sebuah kawasan hunian eksklusif di Jakarta Utara. Proyek di daerah Sunter ini menjadi sebuah pencapaian yang besar di dunia real estate Jakarta.
Perluasan Bisnis dan Tren Pembangunan Hunian Vertikal
Pada tahun 1995, Agung Podomoro Group mulai menjalankan proyek hunian vertikal karena keterbatasan lahan di daerah Jakarta. Perusahaan ini melakukan pembangunan apartemen eksklusif di daerah Menteng yang menjadi terobosan di dunia real estate Indonesia. Inilah yang menjadi awal mula tren kehidupan vertikal yang yang dipopulerkan oleh Agung Podomoro yang terus diaopsi oleh masyarakat Indonesia hingga saat ini.
Kesuksesan pembangunan apartemen di Menteng ini disusul oleh berbagai pembangunan hunian vertikal lainya di tahun 2000. Lalu, pada tahun 2004, Agung Podomoro Group mendirikan PT Tiara Metropolitan Jaya yaitu perusahaan agen real estate untuk memperluas jaringan bisnis mereka.
Tentang APLN Saham
Tahun 2010, resmi melakukan penawaran saham pertama mereka (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI). Tepat tanggal 11 November 2010, PT Agung Podomoro Land Tbk menawarkan 6.150.000.000 lembar saham dengan harga pembukaan Rp365,- per lembar. Di tahun yang sama, Agung Podomoro Group juga melakukan restrukturisasi dengan memindahkan 4 anak perusahaan mereka dan 2 perusahaan asosiasi ke dalam perusahaan inti.
Terdepan dalam Bisnis Properti Real Estate
Dengan pengalaman lebih dari 50 tahun, APG hingga saat ini telah diakui sebagai salah satu perusahaan pengembang properti terkemuka dan terbaik di Indonesia. Beberapa proyek pengembangan mereka sudah mencakup banyak bangunan dan cluster hunian yang ikonik dan dikenal oleh banyak orang. Perusahaan ini juga sudah bergerak di bidang pembangunan superblok, properti komersial, perkantoran, apartemen, serta hotel.
Beberapa proyek pembangunan yang dikenal misalnya Mall Central Park, Neo Soho, dan Senayan City yang terletak di pusat ibukota Jakarta. Selain melakukan pengembangan daerah superblok dan hunian vertikal, APG juga mengembangkan beberapa proyek township seperti Podomoro Park Bandung dan Podomoro Golf View Cimanggis. Ekspansi pembangunan juga dilakukan di berbagai wilayah Indonesia seperti di daerah Bogor, Bandung, Karawang, Medan, Batam, Makassar, Balikpapan, serta pulau Bali.
Struktur Manajemen PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Nama | Jabatan |
---|---|
Letjen. TNI (Purn) Sofian Effendi | Komisaris Utama/ Komisaris Independen/ Ketua Komite Audit |
Indaryono | Komisaris |
Bacelius Ruru | Direktur Utama |
Noer Indradjaja | Wakil Direktur Utama |
Cesar M. Dela Cruz | Direktur |
Miarni Ang | Direktur |
Paul Christian Ariyanto | Direktur |
Anak Agung Mas Wirajaya | Direktur |
Ardhi Kusuma Putra | Anggota Komite Audit |
Yassirli | Anggota Komite Audit |
Sumber: www.agungpodomoroland.com
Informasi Afiliasi Anak Perusahaan PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Nama Perusahaan | Persentase |
---|---|
APL Realty Holdings Pte Ltd | 100% |
PT Agung Kencana Sukses | 100% |
PT Agung Pesona Unggul | 100% |
PT Graha Tunas Selaras | 100% |
PT Griya Agung Sukses | 100% |
PT Karya Pratama Propertindo | 100% |
PT Pesona Agung Lestari | 100% |
PT Cipta Pesona Karya | 99,99% |
PT Central Tata Makmur | 99,98% |
PT Kencana Unggul Sukses | 99,98% |
PT Podomoro Bangun Abadi | 99,98% |
PT Podomoro Central Sejahtera | 99,98% |
PT Podomoro Sukses Lestari | 99,98% |
PT Buana Surya Makmur | 99,94% |
PT Tiara Metropolitan Indah | 99,93% |
PT Putra Adhi Prima | 99,90% |
PT Karya Gemilang Perkasa | 99,90% |
PT Tritunggal Lestari Makmur | 90% |
PT Pesona Gerbang Karawang | 90% |
PT Graha Cipta Kharisma | 85% |
PT Alam Hijau Teduh | 80% |
PT Dimas Pratama Indah | 80% |
PT Intersatria Budi Karya Pratama | 80% |
PT Central Indah Palace | 75% |
PT Alam Makmur Indah | 70% |
PT Kharisma Bhakti Sejahtera | 70% |
PT Podomoro Batununggal Indah | 70% |
PT Wahana Sentra Sejati | 69% |
PT Pandega Citraniaga | 65% |
PT Bali Perkasasukses | 63% |
PT Arah Sejahtera Abadi | 60% |
PT Simprug Mahkota Indah | 60% |
PT Brilliant Sakti Persada | 58,84% |
PT Sinar Menara Deli | 58% |
PT Buana Makmur Indah | 55% |
PT Central Cipta Bersama | 51% |
PT JKS Realty | 51% |
PT Sentral Agung Indah | 51% |
PT Tunas Karya Bersama | 51% |
PT Caturmas Karsaudara | 50,01% |
Sumber: www.idx.co.id
Informasi IPO PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Informasi | Keterangan |
---|---|
IPO Date | 11 November 2010 |
Saham Penawaran | 6.150.000.000 |
Saham Pendiri | 14.350.000.000 |
Total Saham Terdaftar | 20.500.000.000 |
Persentase | 30,00% |
Harga Penawaran | 365 (IDR) |
Dana Terkumpul | 2.244.750.000.000 (IDR) |
Biro Administrasi Efek | PT Datindo Entrycom |
Penjamin Emisi Utama | PT Indo Premier Securities, PT Mandiri Sekuritas |
Papan Pencatatan | Main |
Sumber: www.idnfinancials.com
Pembagian Dividen PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Tahun | Bonus Saham | Dividen Tunai | Jenis |
---|---|---|---|
2016 | 2,00 (IDR) | Final | |
2013 | 6,00 (IDR) | Final | |
2012 | 6,00 (IDR) | Final | |
2011 | 6,00 (IDR) | Final |
Sumber: www.idnfinancials.com
Informasi Pemegang Saham PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN)
Nama Pemegang Saham | Jumlah Saham | Modal Disetor | Persentase |
---|---|---|---|
PT Indofica | 18.777.785.148 (Saham) | 1.877.778.514.800 (IDR) | 82,72% |
Public (each below 5%) | 3.168.073.546 (Saham) | 316.807.354.600 (IDR) | 13,96% |
Trihatma Kusuma Haliman | 748.464.085 (Saham) | 74.846.408.500 (IDR) | 3,30% |
Board of Directors and Commissioners | 5.004.000 (Saham) | 500.400.000 (IDR) | 0,02% |
Sumber: www.idnfinancials.com
Temukan juga berbagai informasi saham lainnya di Cermati.com:
- Harga Saham AALI Hari Ini - PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI)
- Harga Saham ADRO Hari Ini - PT Adaro Energy Tbk (ADRO)
- Harga Saham AGII Hari Ini - PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
- Harga Saham ANTM Hari Ini - PT Aneka Tambang Tbk (ANTM)
- Harga Saham ASRI Hari Ini - PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI)
- Harga Saham BBRI Hari Ini - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)
- Harga Saham BBCA Hari Ini - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)
- Harga Saham BRIS Hari Ini - Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS)
- Harga Saham CPIN Hari Ini - PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN)
- Harga Saham CTRA Hari Ini - PT Ciputra Development Tbk (CTRA)
- Harga Saham DOID Hari Ini - PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID)
- Harga Saham EXCL Hari Ini - PT XL Axiata Tbk (EXCL)
- Harga Saham HOKI Hari Ini - PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI)
- Harga Saham ICBP Hari Ini - PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)
- Harga Saham INDY Hari Ini - PT Indika Energy Tbk (INDY)
- Harga Saham INKP Hari Ini - PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP)
- Harga Saham JPFA Hari Ini - PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA)
- Harga Saham KLBF Hari Ini - PT Kalbe Farma Tbk (KLBF)
- Harga Saham LINK Hari Ini - PT Link Net TBK (LINK)
- Harga Saham LPKR Hari Ini - PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR)
- Harga Saham LPPF Hari Ini - PT Matahari Departement Store Tbk
- Harga Saham MCOR Hari Ini - PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk (MCOR)
- Harga Saham MEDC Hari Ini - PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC)
- Harga Saham MIKA Hari Ini - PT Mitra Keluarga Karyasehat (MIKA)
- Harga Saham MNCN Hari Ini - PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)
- Harga Saham POWR Hari Ini - PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR)
- Harga Saham PSAB Hari Ini - PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB)
- Harga Saham RAJA Hari Ini - PT Rukun Raharja Tbk (RAJA)
- Harga Saham TINS Hari Ini - PT Timah Tbk (TINS)
- Harga Saham TKIM Hari Ini - PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM)
- Harga Saham TLKM Hari Ini - PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM)
- Harga Saham TOWR Hari Ini - PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR)
- Harga Saham TPIA Hari Ini - PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA)
- Harga Saham UNVR Hari Ini - PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR)